SOLOPOS.COM - Hadiah pemenang Europa League bakal bertambah (Reuters/Francois Lenoir)

Europa League semakin bergengsi setelah UEFA menambah hadiah bagi klub yang mampu menjuarainya.

Solopos.com, NYON — Konfederasi Sepak Bola Eropa, UEFA, akan menaikkan hadiah untuk klub berhasil menjadi juara Europa League.

Promosi Yos Sudarso Gugur di Laut Aru, Misi Gagal yang Memicu Ketegangan AU dan AL

Sebagaimana dilansir dari Uefa.com, Rabu (1/4/2015), kompetisi Europa League selama ini dianggap kurang menarik dan kalah kelas dari Liga Champions dari segi gengsi, prestasi, dan hadiah.

UEFA berencana menambah pemasukan klub yang berlaga di Liga Champions dan Europa League. Kenaikan jumlah hadiah ini juga bisa menaikkan prinsip solidaritas UEFA dan klub.

Klub yang berlaga di Europa League, akan mengalami kenaikan pendapatan hingga 65 %. Pemenang Liga Champions musim ini juga akan meraih 15 juta euro atau lebih dari Rp300 miliar.

Mulai musim depan, klub peserta Europa League akan menerima pemasukan sebesar 2,4 juta euro atau Rp40 miliar apabila mereka berhasil mencapai babak fase grup.

Klub yang menang di fase grup akan mendapatkan hadiah 1,5 juta euro, dan apabila meraih hasil imbang akan meraih 500 ribu euro.

Apabila klub peserta Europa League mampu memenangi seluruh pertandingan di fase grup, maka akan mendapatkan 15,31 juta euro atau hampir Rp400 miliar. Aturan ini akan dimulai 2015-2018.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya