Sport
Rabu, 10 November 2021 - 20:54 WIB

Fans Garis Keras! Gusti Bhre Rajin Nonton Persis Solo di Stadion

Ichsan Kholif Rahman  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Putra bungsu KGPAA Mangkunagoro IX, Bhre Cakrahutomo. (Detik.com

Solopos.com, SOLO – Gusti Pangeran Haryo (GPH) Bhre Cakrahutomo Wira Sudjiwo yang merupakan putra dari Kanjeng Gusti Pangeran Adipati Arya (KGPAA) Mangkunagoro IX merupakan seorang pendukung Persis Solo.

Gusti Bhre terlihat menyaksikan jalannya pertandingan ketujuh Liga 2 antara Persis Solo melawan Persijap Jepara di Stadion Manahan pada Selasa (9/11/2021) malam. Laga itu dimenangkan Persis Solo dengan skor 5-2.

Advertisement

Baca Juga: Hasil Liga 2 dan Klasemen: Persis Solo Kian Mantap di Puncak

Gusti Bhre saat berbincang dengan wartawan mengatakan sudah beberapa kali menyaksikan jalannya pertandingan Laskar Sambernyawa. Gusti Bhre mengenakan kaus bertuliskan 1923 yang merupakan tahun berdirinya Persis Solo.

Di sela-sela kegiatannya, jika Persis Solo bertanding dia selalu menyempatkan diri mendukung Persis Solo. Bahkan Gusti Bhre hanya melewatkan satu kali pertandingan Persis Solo.

Advertisement

“Sudah beberapa kali, mungkin enam kali menyaksikan laga. Persis Solo kan kebangga kami juga. Sebagai masyarakat Solo saya salut sekali,” kata dia.

Gusti Bhre mengatakan turut salut kepada rekan-rekannya dalam mengelola Persis Solo yakni Kaesang Pangarep, Aga Thohir, dan Kevin Nugroho. Sebagai anak muda sudah selayaknya mendukung kebangaan Kota Solo yakni Persis Solo.

Baca Juga: Persis Solo Menang Telak, Kaesang: Biasa Wae!

Advertisement

Saat ditanya awak media tentang suksesi Pura Mangkunegaran, Gusti Bhre enggan menjawab pertanyaan itu. Gusti Bhre memohon maaf kepada para awak media karena belum bisa menjawab pertanyaan itu.

“Mohon maaf, Persis Solo dulu saja,” kata dia.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif