SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Jose Mourinho. dokJIBI/SOLOPOS/Reuters

MADRID – Jose Mourinho menyebut dirinya tidak akan mundur dari kursi pelatih, sementara manajemen klub juga belum mengambil keputusan terkait pria asal Portugal itu. Tapi di mata fans Real Madrid, Mourinho sudah saatnya di-PHK.

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

Madrid menelan kekalahan keempatnya di La Liga musim ini saat bertandang ke Malaga, di pertandingan penutup tahun 2012. Hasil tersebut membuat peluang ‘Si Putih’ mempertahankan gelar juara Liga Spanyol benar-benar sangat tipis karena kini ada 16 poin yang menjurang antara mereka dengan Barcelona di posisi teratas.

Usai kekalahan atas Malaga tersebut, Mourinho menegaskan kalau dirinya tak akan menyerah dan mundur begitu saja dari kursi pelatih. Sejauh ini manajemen klub juga belum memberi pernyataan soal masa depan eks pelatih Chelsea dan Inter Milan itu.

Kalau manajemen klub masih bersabar, tidak demikian dengan fans. Serangkaian hasil buruk yang didapat di paruh pertama musim sudah membuat mereka gerah dan sebagian besar sepakat kalau Mourinho sudah saatnya diberhentikan. Sebuah jajak pendapat yang dilakukan Marca mengungkapkan hal tersebut.

Dari sekitar 100 ribu fans Madrid yang dijaring dalam polling tersebut, sebagian besar meminta terjadi pergantian pelatih di klub kesayangannya itu. Jumlahnya sangat besar karena sebanyak 82,4% memilih menjawab ‘Ya’ untuk pemecatan Mourinho.

Selain performa yang dianggap menurun, hal lain yang membuat popularitas Mourinho menurun di mata fans adalah terkait keputusan dia mencadangkan Iker Casillas dalam laga kontra Malaga tersebut. Menurut catatan Infostrada, itu adalah kali pertama sejak tahun 2002 Casillas duduk di bangku cadangan Madrid.

Diyakini kalau masa depan Mourinho di Santiago Bernabeu sangat bergantung pada kiprah Madrid di Liga Champions. Di kompetisi antarklub terbaik Eropa itu Madrid membidik titelnya yang ke-10, dan kini mereka sudah sampai babak 16 besar untuk menantang Manchester United.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya