Sport
Kamis, 28 Juli 2022 - 14:53 WIB

Fasilitas Media Center APG, Internet 1 Gbps hingga Pijat Tunanetra

Ichsan Kholif Rahman  /  Haryono Wahyudiyanto  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Sejumlah perwakilan atlet dan ofisial berdiri saat pengibaran bendera peserta pada Welcoming Ceremony ASEAN Para Games (APG) XI 2022 di Stadion Manahan, Solo, Rabu (27/7/2022). (Solopos/Nicolous Irawan)

Solopos.com, SOLO—Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) menyediakan fasilitas optimal di Media Center ASEAN Para Games (APG) 2022 di Kota Solo . Fasilitas itu seperti perangkat komputer dan internet hingga 1 Gbps, makanan, minuman hingga kursi pijat dan jasa pijat tunanetra.

Fasilitas itu sebagai bentuk dukungan Kominfo untuk kesuksesan APG pada 30 Juli 2022 hingga 6 Agustus 2022 mendatang.

Advertisement

Direktur Informasi dan Komunikasi Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Kominfo, Wiryanta, kepada wartawan, Kamis (28/7/2022) mengatakan Media Center APG 2022 berada di Hotel Swiss Bel Inn. Kominfo menyediakan kecepatan internet hingga 1 Gbps.

Baca Juga: Pembukaan APG 2022 di Stadion Manahan, Gibran Pastikan Rumput Aman

Dia menyebutkan Kominfo bekerja sama dengan Kemenpora, Indonesia ASEAN Para Games Organizing Committee (Inaspoc) dalam mengabarkan gelaran olahraga difabel di Asia Tenggara itu.

Advertisement

“Saya ucapkan terima kasih kepada Kemenpora, Ketua Inaspoc yang juga Wali Kota Solo, Mas Gibran Rakabuming Raka, dan Senny Marbun NPC Indonesia yang sudah membantu menyiapkan Media Center APG,” kata dia.

Menurutnya Kominfo menyiapkan 50 unit perangkat komputer di Media Center pusat dan puluhan perangkat komputer di masing-masing venue. Ratusan jurnalis yang menyiarkan APG juga ditunjang beberapa fasilitas seperti makanan dan minuman untuk rehat.

Baca Juga: Resmi, Ini Venue ASEAN Para Games (APG) 2022 di Solo

Advertisement

Kominfo juga menyediakan kursi pijat dan jasa pijat memberdayakan penyandang tunanetra.

“Kami ada pengalaman seperti di PON, Peparnas, dan berbagai event internasional berjalan sukses. APG kami perlakukan juga sama, ini program prioritas Presiden Joko Widodo. Program prioritas pemerintah jika tidak ditunjang informasi ya tidak ada yang mendengar,” kata dia.

 

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif