SOLOPOS.COM - Ilustrasi (ist)

Final Piala presiden 2015 mempertemukan Persib Bandung melawan Sriwijaya FC.

Solopos.com, JAKARTA – Persib Bandung dan Sriwijaya FC bertarung memperebutkan gelar juara Piala Presiden 2015 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Minggu (18/10/2015). Laga tersebut disaksikan lebih dari 60.000 penonton.

Promosi Nusantara Open 2023: Diinisiasi Prabowo, STY Hadir dan Hadiah yang Fantastis

Kedua tim mempergakan permainan santai di awal babak pertama.Namun peluang emas langsung didapat Sriwijaya FC menit ke-3. T.A Musafri mendapat umpan manis dari Titus Bonai,namun tendangannya masih melebar.

Justru Persib yang lebih dulu unggul. Ahmad Jufriyanto berhasil mencetak gol cepat pada menit ke-6. Pemain yang akrab disapa Jupe itu mencetak gol melalui tendangan bebas.

Menit ke-18, Persib berpeluang menggandakan keunggulan. Zulham Zamrun yang mendapat umpan panjang dari Vladimir Vujovic berhasil lolos dari kawalan pemain belakang Sriwijaya FC. Sayang tendangan Zulham masih bisa diblok kiper Dian Agus.

Menit ke-26, Sriwijaya mendapat peluang emas melalui tendangan bebas tak jauh dari kotak pinalti. Sayang tendangan Yu Hyun Koo masih melambung di atas mistar. Sejak tertinggal, Sriwijaya memang terus meningkatkan penyerangan.

Setelah water break, Sriwijaya pun tetap ngotot. Sementara Persib lebih memilih melakukan serangan balik dan memperlambat tempo. Meski begitu, Persib tetap mencatatkan peluang emas. Salah satunya gol Atep yang dianulir lantaran terlebih dulu offside.

Dan Persib akhirnye benar-benar menggandakan keunggulan pada injury time babak pertama. Berawal dari crossing yang dilakukan Atep, bola gagal dijangkau Spaso namun jatuh di kaki Konate. Konate kemudian melepaskan tendangan keras yang menerpa mistar, namun bola membentur tangan Dian Agus dan kemudian masuk ke gawang. Babak pertama berakhir Persib unggul 2-0.

Berikut susunan pemaian final Piala Presiden 2015 Persib vs Sriwijaya FC:

Persib Bandung: I Made Wirawan, Supardi Nasir, Vladimir Vujovic, Ahmad Jufriyanto, Toni Sucipto, Dedi Iskandar, Firman Utina, Makan Konate, Atep, Zulham Zamrun, Ilija Spasojevic

Sriwijaya FC: Dian Agus, Saiful Indra, A Maiga, Fachrudin W.A, Asri Akbar, Yu Hyun Koo, T.A. Musafry, Wildansyah, Titus Bonai, Patrich Wanggai, Syakir Sulaiman

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya