Sport
Kamis, 14 November 2013 - 13:45 WIB

Formula 1: Schumacher Tolak Tawaran Gantikan Raikkonen

Redaksi Solopos.com  /  Aeranie Nur Hafnie  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Michael Schumacher (JIBI/dok)

Michael Schumacher

Solopos.com, BERLIN – Lotus mencoba menggoda juara dunia Formula 1 (F1) tujuh kali, Michael Schumacher, untuk kembali melakukan comeback dalam dua balapan terakhir di musim ini.

Advertisement

Namun pembalap asal Jerman tersebut menyatakan tidak tertarik dengan tawaran yang diajukan Lotus untuk menggantikan Kimi Raikkonen. Saat ini Lotus tengah mencari pengganti juara dunia F1 2007, Kimi Raikkonen, yang tidak menyelesaikan musim ini.

Padahal masih ada dua balapan sisa di musim ini, yaitu Grand Prix (GP) Amerika Serikat dan GP Brazil. Raikkonen yang bakal membela Ferrari pada balapan musim depan beralasan akan menjalani operasi tulang belakang.

Juru bicara Schumacher, Sabine Kehm, mengatakan pendekatan terhadap pembalap berusia 44 tahun ini bukanlah sebuah kejutan. Sedikit kilas balik, Schumacher menyatakan berhenti membalap di ajang balap jet darat pada tahun lalu setelah melakukan comeback tiga tahun bersama Mercedes di mana sebelumnya dia menyatakan pensiun dari Ferrari.

Advertisement

“Performa Michael melawan Nico (Rosberg pada tahun lalu) dan performa Nico melawan Lewis (Hamilton pada tahun ini) membuat banyak orang masih melihat betapa masih bagusnya Michael,” ujar Kehm seperti dilansir Reuters, Kamis (14/11/2013) WIB.

“Ditambah lagi, dia masih sangat bugar. Namun dia hanya merasa nyaman dengan kehidupan barunya,” imbuh Kehm. Dengan penolakan Schumacher, saat ini Lotus mencoba mencapai kesepakatan dengan mantan pembalap Renault, McLaren dan Caterham, Heikki Kovalainen, untuk tampil di GP Amerika Serikat di Austin, Texas, yang digeber Minggu (17/11/2013).

Lotus diyakini akan mengumumkan Kovalainen sebagai pengganti Raikkonen begitu detail final mengenai kontraknya terselesaikan, Kamis.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif