SOLOPOS.COM - Pembalap Mercedes Nico Rosberg akhirnya meraih pole positions di F1 GP Spanyol. Ist/dok

Formula One 2016 masih belum berpihak kepada Rio Haryanto. Pembalap Indonesia tersebut harus puas berada di posisi ke-21, sedangkan ajang balap jet darat kali ini dimenangkan oleh Nico Rosberg.

 

Promosi Selamat Datang di Liga 1, Liga Seluruh Indonesia!

 

Harianjogja.com, SHANGHAI — Pembalap asal Jerman, Nico Rosberg berhasil menjuarai ajang Formula One di Shanghai International Circuit, Minggu (17/4/2016) siang. Sedangkan dua pesaingnya, Sebastian Vettel dan Daniil Kvyat berada di urutan kedua dan ketiga.

Sementara untuk pembalap Indonesia, Rio Haryanto, berada di posisi 21. Capaian dari Rio Haryanto ini lebih buruk dibandingkan rekan setimnya, Pascal Wehrlein yang berada di posisi ke-18.

Sejak awal balapan, banyak insiden dan mengubah peta jalannya balapan. Raikkonen mengalami insiden setelah ditabrak rekan setimnya Vettel. Tak hanya itu, mobil Hamilton juga mengalami masalah setelah bersenggolan dengan pebalap lain dan sempat keluar lintasan.

Alhasil, Rio mampu merangsek ke posisi 18, memanfaatkan insiden tersebut. Raikkonen, Hamilton serta Romain Grosjean masuk pit di lap dua buat mengganti sayap depan.

Daniel Ricciardo sempat kehilangan ban belakang kiri di lap ketiga saat beradu dengan Rosberg. Safety car keluar di lap empat, beberapa pembalap memanfaatkan dengan masuk pit stop. Sampai lap 7 masih ada safety car. Rio meyodok ke posisi 8 karena banyak pembalap lain yang masuk pit. Sedangkan Pascal mampu berada di posisi 4.

Lap 8 masih safety car masih berkeliaran, dan lap 9 balapan dimulai lagi. Sayang Rio merosot ke posisi 16 berada di depan Raikkonen. Wehrlein mampu merangsek ke papan atas dengan mempertahankan posisi lima di lap 12. Pascal terlibat pertarungan seru dengan vettel, namun pascal akhirnya disalip dan merosot ke posisi 7.

Sampai lap terakhir, peta balapan tidak berubah. Rosberg tetap menjadi yang tercepat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya