SOLOPOS.COM - Ini dia tampilan mobil balap Formula One tim debutan Haas asal Amerika Serikat yang kini tengah berburu pembalap. Ist/dok

Formula One 2017 bakal menjadi hal berbeda di Tim Haas F1. CEO Haas F1, Gene Haas mengaku memberikan kebebasan kepada pembalapnya untuk bergabung dengan tim lain.

 
Harianjogja.com, NORTH CAROLINA — CEO Haas F1, Gene Haas menyatakan tidak akan menahan pembalapnya, Romain Grosjean musim depan. Grosjean sempat dikabarkan bakal bergabung dengan sejumlah tim besar pada musim depan.

Promosi Mi Instan Witan Sulaeman

“Saya tidak ingin menahan kepergian seorang pembalap. Saya pikir dia bahagia bersama kami, tapi jika seseorang menawarkan kontrak besar dan mereka (Ferrari dan Mercedes) ingin menebus kontrak kami, akan gila untuk menahan dia,” ujar Haas, dikutip Crash, Minggu (24/4/2016).

“Hingga hari itu tiba, saya tidak ingin mengatakan apa-apa. Romain adalah orang yang cukup tenang dan frontal. Jika dia memiliki kesempatan untuk menjadi juara bersama tim lain, saya pikir itu akan menjadi sesuatu yang bodoh jika tidak dicoba,” jelasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya