SOLOPOS.COM - Pembalap Mercedes Formula One asal Jerman Nico Rosberg memperbaiki letak topi yang dia kenakan di sesi latihan bebas Malaysian F1 Grand Prix, Sepang. JIBI/Reuters/Edgar Su

Solopos.com, KUALA LUMPUR — Mercedes kembali tampil dominan di latihan bebas GP Malaysia. Nico Rosberg lagi-lagi jadi pembalap tercepat di latihan terakhir, di depan rekan setimnya, Lewis Hamilton.

Pada latihan bebas ketiga pada Sabtu (29/3/2014) siang WIB, Rosberg mencetak waktu lap terbaik dengan 1 menit 39,008 detik dalam 13 kali usahanya memutari lintasan Sirkuit Sepang.

Promosi Strategi Telkom Jaga Jaringan Demi Layanan Telekomunikasi Prima

Di urutan kedua, Hamilton hanya berjarak 0,232 detik dari Rosberg sekaligus memperbaiki catatan waktunya di latihan bebas kedua di mana dia harus puas di posisi keempat.

Pebalap Ferrari Kimi Raikkonen mempertahankan performa okenya di Malaysia dengan finis di posisi ketiga dengan waktu 1 menit 40,156 detik di depan juara dunia empat kali Sebastian Vettel di urutan keempat.

Pembalap Jerman yang menggeber mobil Force India Nico Hulkenberg tampil impresif dengan finis kelima, dibuntui Daniel Ricciardo dan juara dunia dua kali Fernando Alonso.

Duo Williams, Valtteri Bottas dan Sergio Perez mengakhiri latihan bebas berurutan di posisi kedelapan dan kesembilan. Rekan setim Hulkenberg, Sergio Perez melengkapi pebalap di urutan 10 besar.

Nasib buruk justru diterima McLaren. Kedua pebalapnya Jenson Button dan Kevin Magnussen mengalami kendala di mobilnya sehingga harus puas di posisi dua terbawah.

Hasil Latihan Bebas III GP Malaysia
Pos-Nama Pebalap-Tim-Waktu-Gap-Lap

1. Nico Rosberg Mercedes 1m39.008s 13
2. Lewis Hamilton Mercedes 1m39.240s +0.232s 13
3. Kimi Raikkonen Ferrari 1m40.156s +1.148s 13
4. Sebastian Vettel Red Bull-Renault 1m40.387s +1.379s 14
5. Nico Hulkenberg Force India-Mercedes 1m40.523s +1.515s 15
6. Daniel Ricciardo Red Bull-Renault 1m40.686s +1.678s 14
7. Fernando Alonso Ferrari 1m40.736s +1.728s 14
8. Felipe Massa Williams-Mercedes 1m40.781s +1.773s 20
9. Valtteri Bottas Williams-Mercedes 1m40.891s +1.883s 20
10. Sergio Perez Force India-Mercedes 1m41.029s +2.021s 15
11. Daniil Kvyat Toro Rosso-Renault 1m41.182s +2.174s 18
12. Jean-Eric Vergne Toro Rosso-Renault 1m41.441s +2.433s 18
13. Adrian Sutil Sauber-Ferrari 1m41.552s +2.544s 15
14. Esteban Gutierrez Sauber-Ferrari 1m42.041s +3.033s 17
15. Romain Grosjean Lotus-Renault 1m42.749s +3.741s 16
16. Pastor Maldonado Lotus-Renault 1m43.539s +4.531s 20
17. Max Chilton Marussia-Ferrari 1m43.977s +4.969s 16
18. Jules Bianchi Marussia-Ferrari 1m44.170s +5.162s 18
19. Marcus Ericsson Caterham-Renault 1m44.457s +5.449s 12
20. Kamui Kobayashi Caterham-Renault 1m46.015s +7.007s 7
21. Jenson Button McLaren-Mercedes 2m05.555s +26.547s 4
22. Kevin Magnussen McLaren-Mercedes 5

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya