SOLOPOS.COM - Pemain Persija Jakarta melakukan latihan di stadion Manahan, Kamis (3/11). Persija akan menghadapi Persib di stadion Manahan dalam Torabika Soccer Champhionship 2016 pada Sabtu (5/11) malam. (JIBI/SOLOPOS/ Sunaryo Haryo Bayu)

Persija Jakarta merekrut pemain anyar.

Solopos.com, JAKARTA – Persija Jakarta resmi mendapatkan pemain baru di posisi penyerang. Dia adalah mantan penggawa Persela Lamongan dan Persipura Jayapura, Addison Alves.

Promosi Keturunan atau Lokal, Mereka Pembela Garuda di Dada

Dikutip dari Suara.com, Jumat (9/2/2018), Alves dikontrak selama satu tahun. Dia akan menggantikan posisi Ivan Carlos yang mengalami cedera parah dan diperkirakan absen selama empat bulan. Padahal, kompetisi Liga 1 segera bergulir.

Persija memang membutuhkan pemain yang fit mengingat mereka memiliki jadwal padat. Dalam waktu yang hampir bersamaan mereka akan tampil di semifinal Piala Presiden 2018 dan fase grup Piala AFC. Selang beberapa pekan, kompetisi Liga 1 akan digulirkan.

Perekrutan Alves pun diharapkan bisa memperkuat Persija. Pemain asal Brasil itu sendiri senang bisa bergabung dengan Macan Kemayoran. Dia juga termotivasi karena tim yang kini dipoles Teco itu akan tampil di kompetisi Asia.

“Senang bisa gabung Persija. Saya adalah salah satu pemain yang beruntung bisa bergabung dengan Persija. Tim ibu kota yang punya sejarah bagus di kompetisi,” kata Alves, Kamis (8/2/2018).

Addison pun memiliki target setelah bergabung dengan Persija. Pemain berusia 36 tahun itu akan berusaha semaksimal mungkin membantu Persija meraih gelar juara di Liga 1 dan juga Piala AFC 2018.

“Bermain di AFC membuat saya sangat bersemangat. Semoga saya bisa membantu Persija meraih gelar musim ini,” tambahnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya