Sport
Rabu, 15 Oktober 2014 - 05:50 WIB

GRUP D KUALIFIKASI PIALA EROPA 2016 : Irlandia Imbangi Jerman 1-1

Redaksi Solopos.com  /  Mulyanto Utomo  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, GELSENKIRCHEN — Jerman urung menang setelah dipaksa bermain imbang 1-1 melawan Irlandia. Dalam lanjutan kualifikasi Grup D Piala Eropa 2016, sang juara dunia gagal memperoleh angka penuh setelah Republik Irlandia menciptakan gol di menit akhir laga.

Bermain di Veltins Arena, Rabu (15/10/2016) dinihari WIB, Jerman menekan pertahanan Irlandia sejak menit awal tapi tidak ada gol yang tercipta sampai paruh pertama ditutup.

Advertisement

Kebuntuan Jerman akhirnya terpecah di menit ke-71 lewat tendangan jarak jauh Toni Kroos. Namun, ketika pertandingan tampak akan dimenangi Jerman, John O’Shea mencetak gol balasan Irlandia untuk memastikan laga berakhir imbang.

Dengan satu poin yang diperoleh, Die Mannschaft turun ke urutan empat klasemen sementara dengan empat poin, tertinggal tiga poin dari Irlandia di urutan kedua dan Polandia yang ada di puncak.

Advertisement

Dengan satu poin yang diperoleh, Die Mannschaft turun ke urutan empat klasemen sementara dengan empat poin, tertinggal tiga poin dari Irlandia di urutan kedua dan Polandia yang ada di puncak.

Hingga babak pertama berakhir, seperti dilansir detiksport, pertandingan tidak menghasilkan gol. Jerman lalu menambah daya dobrak di babak kedua dengan memasukkan Lukas Podolski.

Tak butuh waktu lama, pemain berdarah Polandia itu langsung mengancam namun sepakan mendatarnya bisa dihentikan Forde.

Advertisement

Di injury time, Irlandia menyamakan kedudukan menjadi 1-1. Jeff Hendrick mengirim umpan kepada O’Shea yang ada di tengah kotak untuk diteruskan dengan sepakan kaki kanan untuk menaklukkan Manuel Neuer. (JIBI/SOLOPOS)

Susunan Pemain
JERMAN: Neuer; Rudiger, Boateng, Hummels, Durm; Ginter (Podolski 46′), Kroos; Bellarabi (Rudy 86′), Gotze, Draxler; Muller

IRLANDIA: Forde; Meyler, O’Shea, Wilson, Ward; McGeady, Quinn (Hoolahan 76′), Whelan (Hendrick 54′), McClean; Walters, Keane

Advertisement

Pemain Irlandia dan Jerman berduel berebut boal. Ist/detiksport

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif