SOLOPOS.COM - Gregoria Mariska Tunjung bertanding melawan wakil Jerman, Yvonne Li, di penyisihan Grup B Piala Sudirman 2023 di China, Selasa (16/5/2023). (Istimewa/Bagian Humas dan Media PP PBSI)

Solopos.com, SUZHOU – Hasil babak penyisihan Grup B kejuaraan bulu tangkis Piala Sudirman 2023, Indonesia memastikan kemenangan atas Jerman. Gregoria Mariska Tunjung membawa Indonesia meraih keunggulan 3-0.

Bertanding pada partai ketiga di lapangan 1 Suzhou Olympic Sports Centre, China, Selasa (16/5/2023), Gregoria menumbangkan wakil Jerman, Yvonne Li, dengan skor 21-8, 21-14.

Promosi Pemimpin Negarawan yang Bikin Rakyat Tertawan

Dengan demikian, Indonesia telah unggul 3-0 sekaligus memastikan diri lolos ke babak perempat final Piala Sudirman 2023. Pada pertandingan terakhir babak penyisihan Grup B Indonesia akan menghadapi Thailand.

Dua kemenangan beruntun tersebut sudah cukup untuk membuat Indonesia lolos dari fase penyisihan Grup B. Pertandingan melawan Thailand pada hari ketiga bagi Indonesia untuk menentukan mereka menjadi juara grup atau runner up.

Indonesia vs Jerman hari ini masih akan mempertandingkan dua partai terakhir yaitu dari sektor ganda putra dan ganda putri. Ganda putra Indonesia diwakili Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin sedangkan ganda putri akan bertanding Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti.

Sebelumnya pada pertandingan hari ini, Indonesia unggul 2-0 lebih dulu melalui ganda campuran Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari dan tunggal putra Jonatan Christie.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya