Sport
Senin, 30 Januari 2023 - 22:25 WIB

Hasil Liga 1: Jinakkan Macan Putih 2-0, Borneo FC Ramaikan Papan Atas

Haryono Wahyudiyanto  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Jonathan Bustos melakukan selebrasi seusai mencetak gol kedua Borneo FC Samarinda ke gawang Persik Kediri pada laga Liga 1 2022-2023 di Stadion Segiri Samarinda, Senin (30/1/2023). (Twitter @BorneoSMR)

Solopos.com, SAMARINDABorneo FC Samarinda memanaskan persaingan papan atas klasemen Liga 1 2022-2023 setelah mengalahkan Persik “Macan Putih” Kediri 2-0 pada laga di Stadion Segiri Samarinda, Senin (30/1/2023) malam WIB.

Dua gol Pesut Etam pada pertandingan kali ini diciptakan oleh Adam Alis pada menit ke-48 dan Joanathan Bustos menit ke-74.

Advertisement

Hasil itu membuat Borneo FC menembus posisi empat klasemen dengan poin 36. Borneo FC kini hanya berjarak tiga poin dari Persib Bandung yang menempati urutan ketiga klasemen, dan lima poin dari Persija Jakarta dan PSM Makassar di posisi pertama dan kedua.

Bagi Persik, kekalahan itu tetap membuat posisinya berada di zona degradasi dengan poin 16, sama dengan yang diraih PS Barito Putera.

Advertisement

Bagi Persik, kekalahan itu tetap membuat posisinya berada di zona degradasi dengan poin 16, sama dengan yang diraih PS Barito Putera.

Pada laga di Stadion Segiri, Borneo FC dan Persik silih berganti melancarkan serangan. Pertandingan pun berlangsung ketat. Namun tidak ada satu pun yang mampu menuntaskan sejumlah peluang sehingga babak pertama berakhir dengan skor kacamata.

Borneo FC memecahkan kebuntuan ketika babak kedua baru berjalan tiga menit melalui Adam Alis menyambut umpan Jonathan Bustos. Ini menjadi gol pertama Adam Alis sejak didatangkan dari Arema FC.

Advertisement

 

Susunan pemain Borneo FC Samarinda vs Persik Kediri:

Borneo FC:

Advertisement

Angga Saputro; Julio Cesar, Fajar Fathurrahman, Abdul Rahman, Hendro Siswanto, Agung Prasetyo, Abrizal Umanailo, Wahyudi Hamisi, Jonathan Bustos, Stefano Lilipaly, Matheus Pato.

 

Persik Kediri:

Advertisement

Dikri Yusron; Anderson Carneiro, Al Amin Fisabillah, Krisna Bayu Otto, Rangga Widiansyah, Faris Aditama, Fahad Abdullah, Rohit Chand, Renan Silva, Flavio Silva, Beni Oktovianto.

 

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif