Sport
Kamis, 21 April 2022 - 09:02 WIB

Hasil Liga Inggris Semalam: City Menang Besar, Arsenal Atasi Chelsea

Haryono Wahyudiyanto  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pemain Arsenal Eddie Nketiah (kanan) mencetak gol ke gawang Chelsea yang dijaga kiper Edouard Mendy pada pertandingan tunda pekan ke-25 Liga Premier di Stadion Stamford Bridge, London, Inggris, Rabu (20/4/2022). (ANTARA FOTO/REUTERS/David Klein/wsj)

Solopos.com, JAKARTAManchester City kembali ke puncak klasemen  Liga Inggris setelah mencukur Brighton & Hove Albion 3-0 dalam pertandingan Liga Premier, Kamis (21/4/2022) dini hari WIB.

Kemenangan juga dibukukan Arsenal saat melawat ke kandang Chelsea, Stamford Bridge. Derby London kali ini dimenangkan Arsenal dengan skor 4-2.

Advertisement

Hasil tersebut membuat Arsenal menjaga asa finis empat besar atau zona Liga Champions. Pesaing terdekat The Gunners adalah sesama tim London Utara, Tottenham Hotspur.

Baca Juga: Jadwal Lengkap, Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Man City vs Liverpool

Advertisement

Baca Juga: Jadwal Lengkap, Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Man City vs Liverpool

Berlaga di Etihad Stadium, Manchester City mencetak tiga gol yang dibagi oleh Riyad Mahrez, Phil Foden dan Bernardo Silva. Kemenangan itu membuat sang juara bertahan mengudeta Liverpool yang sehari sebelumnya membantai Manchester United 4-0.

Meskipun bermain di kandang, City kesulitan membongkar Brighton. Gol pembuka baru tercipta di menit ke-53 melalui Riyad Mahrez.

Advertisement

Baca Juga: Manchester City Vs Liverpool: Adegan Penting Sebuah Drama Empat Babak

Silva kemudian menambahkan gol ketiga untuk memastikan kemenangan meyakinkan yang membawa tim Pep Guardiola mengumpulkan 77 poin dari 32 pertandingan. City kini balik unggul satu poin dari Liverpool di tengah upaya mereka mereka mengincar gelar liga keempat dalam lima tahun terakhir, demikian Reuters.

Sementara laga ketat tersaji di Stamford Bridge. Arsenal dua kali memimpin dan berhasil disamakan Chelsea di babak pertama berkat Eddie Nketiah yang memanfaatkan blunder dari back pass Andreas Christensen, dan Emile Smith-Rowe, yang kemudian dibalas masing-masing oleh Timo Werner dan Cesar Azpilicueta.

Advertisement

Nketiah memulihkan keunggulan The Gunners pada menit ke-57 ketika dia memanfaatkan kesalahan pertahanan Chelsea berikutnya untuk mengubah kedudukan menjadi 3-2.

Baca Juga: Emosi Manchester United Kalah, Ronaldo Lempar Ponsel Suporter

Bukayo Saka menutup kemenangan Arsenal ketika ia mengonversi tendangan penalti pada menit ke-92 setelah dinyatakan dilanggar oleh Azpilicueta.

Advertisement

Kemenangan ini memang membuat Arsenal masih di luar posisi kualifikasi Liga Champions pada posisi kelima tetapi poin yang dikoleksinya sama dengan Spurs pada 57 poin dan hanya kalah selisih gol.

 

Hasil Liga Inggris, Kamis 21 April 2022

Chelsea 2-4 Arsenal

Everton 1-1 Leicester

Newcastle 1-0 Crystal Palace

Man City 3-0 Brighton

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif