Sport
Senin, 21 September 2015 - 02:25 WIB

HASIL LIGA SERIE-A ITALIA : Juventus Raih Kemenangan Pertama, Roma Imbang

Redaksi Solopos.com  /  Mulyanto Utomo  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Striker Juventus Paul Pogba sukese mengeksekusi tendangan penalti. Ist/detiksport.com

Hasil Liga Serie-A Italia pekan keempat, Sabtu-Minggu membawa Juventus untuk kali pertama menang.

Solopos.com, GENOA — Juventus akhirnya meraih kemenangan pertamanya di Serie A musim ini. Bertamu ke Genoa, Bianconeri pulang dengan keunggulan 2-0 melalui gol bunuh dri dan penalti Paul Pogba.

Advertisement

Juventus datang ke Genoa, Minggu (20/9/2015) malam WIB setelah menjalani start buruk di awal musim 2015/2016 ini. Sang juara bertahan cuma dapat satu poin di tiga pertandingan pertama setelah mencatatkan sekali imbang dan dua kali kalah.

Kemenangan yang sangat dinantikan akhirnya didapat, saat berhadapan dengan Genoa, yang bermain dengan 10 orang sejak akhir babak pertama. Gol bunuh diri kiper Eugenio Lamanna di babak pertama dan penalti Paul Pogba di babak kedua memberi tim tamu kemenangan 2-0.

Kemenangan ini melanjutkan hasil gemilang yang didapat Juventus di tengah pekan lalu. Di matchday pertama Liga Champions, Gianluigi Buffon dkk meraih kemenangan 2-1 di kandang Manchester City.

Advertisement

Poin penuh ini mengantar Juventus naik ke posisi 12 klasemen dengan poin empat. Sementara Genoa ada di posisi 15 dengan poin tiga.

Roma Imbang
Sementara itu AS Roma dua kali tertinggal saat menjamu Sassuolo. Skor imbang 2-2 pada akhirnya jadi hasil yang harus diterima Giallorossi di laga ini. Menjamu Sassuolo di Olimpico, Minggu, Roma tampil dominan dengan penguasaan bola mencapai 66%. Mereka juga melepaskan 20 percobaan dengan tujuh mengarah ke gawang, sedang tim tamu punya 12 upaya di mana empat menemui sasaran.

Meski dominan, Roma harus tertinggal lebih dahulu saat dijebol Gregoire Defrel di menit ke-22. Francesco Totti lantas menyamakan kedudukan di menit ke-36. Saat babak pertama tampak akan berakhir imbang, Sassuolo mencetak gol kedua dan kembali unggul. Di menit ke-44, Matteo Politano menaklukkan kiper Roma, Morgan de Sanctis.

Advertisement

Kedudukan kembali sama kuat saat Mohamed Salah mencetak gol di menit ke-49. Meski terus menekan di sisa waktu, Roma tak mampu mencetak gol ketiga begitu pula dengan Sassuolo. Skor imbang 2-2 pun jadi hasil akhir. (JIBI/SOLOPOS)

Hasil Lain Liga Serie-A Italia:

• Minggu, 20 Sep 2015
– Carpi 0 – 1 Fiorentina
– Atalanta 1 – 1 Hellas Verona
– Bologna 1 – 0 Frosinone
– Genoa 0 – 2 Juventus
– Roma 2 – 2 Sassuolo
– Torino 2 – 0 Sampdoria
– Chievo 0 – 1 Internazionale
– Milan 3 – 2 Palermo

• Sabtu, 19 Sep 2015
– Udinese 1 – 2 Empoli

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif