Sport
Jumat, 19 Mei 2023 - 19:16 WIB

Hasil Perempat Final Piala Sudirman 2023: Kalah, Indonesia Gagal ke Semifinal

Tri Wiharto  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Gregoria Mariska Tunjung saat tampil di Piala Sudirman 2023. (Istimewa/tim Humas dan Media PBSI)

Solopos.com, ZUZHOU – Hasil pertandingan babak perempat final Piala Sudirman 2023 antara China vs Indonesia, Jumat (19/5/2023). Indonesia kalah dari China dengan skor 0-3.

Indonesia dipastikan gagal lolos ke babak semifinal setelah pada partai ketiga, tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung kalah dari wakil China, Chen Yu Fei, dengan skor 20-22, 12-21.

Advertisement

Sebelumnya pada partai pertama dan kedua babak perempat final Piala Sudirman 2023 ini dua wakil Indonesia juga kalah. Mereka adalah ganda campuran Rinov Rivaldy/Gloria Emanuelle Widjaja dan tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting.

“Sangat disayangkan saat saya sudah unggul di game pertama, tetapi tidak bisa menyelesaikan dengan kemenangan. Padahal kesempatan itu begitu terbuka. Karena menang di game pertama, hal ini ber-impact ke lawan yang jadi tampil tambah baik. Lawan jadi lebih percaya diri. Saya sudah berusaha semaksimal mungkin, tetapi belum berhasil,” ucap Ginting dalam wawancara dengan tim media PP PBSI sesuai pertandingan.

Advertisement

“Sangat disayangkan saat saya sudah unggul di game pertama, tetapi tidak bisa menyelesaikan dengan kemenangan. Padahal kesempatan itu begitu terbuka. Karena menang di game pertama, hal ini ber-impact ke lawan yang jadi tampil tambah baik. Lawan jadi lebih percaya diri. Saya sudah berusaha semaksimal mungkin, tetapi belum berhasil,” ucap Ginting dalam wawancara dengan tim media PP PBSI sesuai pertandingan.

“Tadi, disayangkan saya kurang bisa cepat berubah strategi saat memimpin di game pertama. Saya kurang konsisten dalam taktik dan pukulan. Saya tidak bisa mengantisipasi lawan yang mengubah strategi yang bisa menyusul.”

Ginting juga menyatakan Shi Yu Qi mendapat momentum bangkit mentalnya di game kedua. “Game kedua, lawan jadi tambah percaya diri. Sementara saya ikut terbawa pola permainan dia. Lawan lebih menerapkan pola bermain satu-satu dan banyak membuat saya bergerak dan berlari mengejar shuttlecock yang diarahkan ke berbagai sudut.”

Advertisement

Indonesia mengangkat trofi juara Piala Sudirman pada tahun pertama penyelenggaraan yaitu pada 1989 dengan mengalahkan Korea Selatan, 3-2.

Sementara itu, China menjadi menjadi negara tersukses di ajang Piala Sudirman dengan 12 kali meraih gelar juara, diikuti Korea Selatan dengan empat kali juara.

Hasil perempat final Piala Sudirman 2023, China vs Indonesia:

Advertisement

Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong vs Rinov Rivaldy/Gloria Emanuelle Widjaja, (13-21, 23-21, 21-11)

Shi Yu Qi vs Anthony Sinisuka Ginting, (22-20, 21-14)

Chen Yu Fei vs Gregoria Mariska Tunjung, (22-20, 21-12)

Advertisement

Liang Wei Keng/Wang Chang vs Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto

Chen Qing Chen/Jia Yi Fan vs Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif