Sport
Sabtu, 21 Januari 2023 - 22:10 WIB

Hasil Semifinal India Open 2023 Terkini: Fajar/Rian Tumbang, Indonesia Habis!

Tri Wiharto  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Fajar/Rian kalah di semifinal India Open 2023 hari ini. (Twitter PBSI/INABadminton)

Solopos.com, NEW DELHI – Hasil semifinal India Open 2023 hari ini ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto gagal final setelah tumbang dalam duel melawan ganda Malaysia.

Bertanding di K.D. Jadhav Indoor Hall, New Delhi, Sabtu (21/1/2023) malam WIB, Fajar/Rian tumbang dari ganda putra andalan Malaysia, Aaron Chia/Wooi Yik Soh, dengan skor 21-11, 15-21, dan 16-21.

Advertisement

Penampilan Fajar/Rian sejatinya langsung panas di game pertama yang dibuktikan mereka ungggul jauh atas ganda Malaysia tersebut. Fajar/Rian menutup game pertama semifinal India Open 2023 ini dengan skor telak, 21-11 hanya dalam waktu 12 menit.

Sepanjang game pertama Fajar/Rian bahkan tak memberi kesempatan Chia/Soh sekadar untuk menyamakan kedudukan sejak posisi 2-1 hingga berakhir dengan 21-11.

Advertisement

Sepanjang game pertama Fajar/Rian bahkan tak memberi kesempatan Chia/Soh sekadar untuk menyamakan kedudukan sejak posisi 2-1 hingga berakhir dengan 21-11.

Pada game kedua pasangan Malaysia memberikan perlawanan. Kejar mengejar poin terjadi sejak skor sama 4-4, selisih poin sangat dekat, skor harus sama kembali pada posisi 9-9. Bahkan Chia/Soh sempat memimpin pada interval game kedua dengan skor 11-9.

Selepas interval game kedua, Chia/Soh memperlebar jarak menjadi 12-9, kemudian 13-9, bahkan Fajar/Rian belum mampu lepas dari tekanan hingga posisi 9-15. Ganda Malaysia itu pun menutup game kedua dengan kemengan 21-15.

Advertisement

Dengan kekalahan Fajar/Rian di semifinal India Open 2023 ini Indonesia habis tanpa wakil di babak final, Minggu (22/1/2023).

Sebelumnya dua tunggal putra Indonesia yang berlaga di semifinal India Open 2023 hari ini semuanya kandas. Anthony Sinisuka Ginting dikalahkan bintang Thailand yang sedang bersinar, Kunlavut Vitidsarn, dengan skor 25-27, 15-21.

Kemudian Jonatan Christie masih belum mampu menandingi ketangguhan andalan Denmark, Viktor Axelsen. Jonatan Christie kalah dengan skor cukup jauh yaitu 6-21 dan 12-21.

Advertisement

Sementara itu, kekalahan Fajar/Rian ini membuat mereka tertinggal dalam rekor pertemuan dengan Chia/Soh. Fajar/Rian mencatatkan 3-4 (menang-kalah) dari Chia/Soh.

Rekor pertemuan Fajar/Rian dengan Chia/Soh sebelum hasil di semfinal India Open 2023 hari ini:

16 Besar Malaysia Master 2019: Fajar/Rian kalah, 24-26, 15-21

Advertisement

Semifinal All England 2019: Fajar/Rian kalah, 21–12, 20-22, 19-21

16 Besar China Open 2019: Fajar/Rian kalah, 21-13, 18-21, 16-21

Semifinal Swiss Open 2022: Fajar/Rian menang 22-20, 13-21, 21-8

Semifinal Thailand Open 2022: Fajar/Rian menang, 21-19, 21-14

Semifial Malaysia Masters 2022: Fajar/Rian menang, 21-14, 19-21, 21-10

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif