Sport
Rabu, 22 Maret 2023 - 18:02 WIB

Hasil Swiss Open 2023 Hari Ini: Indonesia Sisakan 1 Wakil di Ganda Putra

Imam Yuda Saputra  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Swiss Open 2023

Solopos.com, BASEL — Indonesia dipastikan tinggal menyisakan satu wakil di nomor ganda putra pada kejuaraan bulu tangkis Swiss Open 2023.

Hal itu dipastikan setelah pasangan ganda putra Indonesia, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich, takluk di babak pertama dari pasangan Jepang, Kenya Mitsuhashi/Hiroki Okamura, di lapangan St. Jakobshalle, Basel, Swiss, Rabu (22/3/2023) sore WIB. Pasangan Pramu/Yere takluk dalam pertandingan yang berlangsung secara rubber game, 24-26, 21-15, 17-21.

Advertisement

Dengan tersingkirnya pasangan Pramu/Yere, praktis di nomor ganda putra Indonesia hanya menyisakan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana. Juara All England 2022 ini akan menghadapi pasangan asal China Taipei, Lee Jhe-Hue/Yang Po Hsuan untuk memperebutkan tiket ke babak perempat final.

Menghadapi pasangan Jepan, Pramu/Yere sebenarnya tampil solid di game pertama. Beberapa kali, pasangan Pramu/Yere mampu saling kejar mengejar angkaa dengan pasangan Jepang yang tampil dari babak kualifikasi.

Meski demikian, Pramu/Yere gagal mengantongi kemenangan di gim pertama setelah melalui beberapa kali set poin.

Advertisement

Pada game kedua, Pramu/Yere mampu mengejar ketertinggalan dengan margin cukup lebar 21-15. Sayangnya, keunggulan itu tak mampu dipertahankan di game ketiga atau penentuan setelah taklul dari Kenya/Hiroki dengan skor 21-17.

 

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif