SOLOPOS.COM - Pemain timnas U-17 Venezuela David Martinez (kanan) disambut rekannya Rai Hidalgo seusai berhasil mencetak gol ke gawang timnas Selandia Baru pada pertandingan fase Grup F Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Minggu (12/11/2023). (ANTARA FOTO/M Agung Rajasa/rwa).

Solopos.com, JAKARTAHasil pertandingan matchday 1 babak penyisihan Grup E dan F Piala Dunia U-17 Indonesia 2023 yang digelar, Minggu (12/11/2023).

Venezuela dan Prancis sukses membungkus poin penuh dalam laga pertama penyisihan Grup E dan F Piala Dunia U-17, hari ini.

Promosi Keturunan atau Lokal, Mereka Pembela Garuda di Dada

Venezueka mengandaskan Selandia Baru dengan skor telak 3-0. Sedangkan, Prancis menumbangkan Burkina Faso juga dengan skor 3-0.

Gol kemenangan timnas U-17 Venezuela dalam laga di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung itu dicetak David Martinez pada menit 29 dan Leenan Romero di menit 87 dan 90+7.

Sementara itu, Prancis melewati ujian pertama melawan Burkina Faso di Jakarta International Stadium (JIS) dengan kemenangan berkat tiga gol yang diciptakan Mathis Lambourde menit 49, Joan Tincres menit 81, dan Tidiam Gomis menit 87.

Pertandingan Venezuela

Venezuela yang merupakan penghuni Grup F sudah memimpin 1-0 pada babak pertama. Seusai jeda, Venezuela mendapatkan peluang pertama di babak kedua setelah Giovanny Sequera yang melepaskan tembakan kencang pada menit ke-55.

Beruntung bagi Selandia Baru, Matt Foord bisa menjinakkan tendangan itu. Sejurus kemudian Lucciano Reinaso turut membuat peluang.

Lolos dari perangkap offside, striker Venezuela ini gagal menceploskan bola ke gawang setelah diganggu bek Selandia Baru.

Sequera kembai membahayakan gawang Selandia Baru namun tendangannya hanya berbuah sepak pojok. Selandia Baru masih kesulitan membongkar pertahanan Venezuela.

Hingga menit ke-65 Selandia Baru melepaskan tiga tembakan, satu tepat sasaran. Memasuki pertengahan babak kedua Venezuela mulai menarik keluar beberapa pemain pilarnya.

Hal itu dimanfaatkan Selandia Baru untuk meningkatkan tempo tekanan. Namun hingga menjelang akhir laga serangan Selandia Baru masih buntu. Alih-alih menyamakan kedudukan, Selandia Baru justru makin tertinggal setelah Leenhan Romero mencetak gol pada menit ke-87.

Kembali berawal dari kesalahan bek Selandia Baru, Romero melakukan solo run yang diakhiri dengan sepakan kencang masuk ke gawang. 2-0 Venezuela memimpin.

Pada injury time, Romero mencetak gol keduanya di Piala Dunia U-17, sekaligus yang ketiga untuk Venezuela pada laga ini.

Pemain nomor punggung 7 itu melepaskan tembakan ke sudut gawang yang tak mampu dihalau Foord.

Hingga wasit meniup peluit panjang skor 3-0 untuk kemenangan Venezuela tak berubah.

Pertandingan Prancis

Prancis yang merupakan kontestan di Grup E itu memperoleh peluang emas pada menit ke-15 lewat sepakan Issoufou namun mampu ditangkap kiper Burkina Faso Isidore.

Menit ke-23, Burkina Faso mengancam pertahanan Prancis namun umpan silang dari Bougma gagal disambut oleh Emmanuel Ouedraogo.

Burkina Faso kembali memperoleh peluang, tangkapan kiper Perancis Paul Argney yang kurang sempurna hampir bisa dimanfaatkan Idrissa Sore yang melepaskan sepakan luar kotak penalti di menit ke-27.

Burkina Faso terus menggempur tim Les Bleus, kali ini tembakan Emmanuel di menit ke-34 mampu dibendung pertahanan Perancis.

Di menit ke-44, pergerakan solo run dari Tidiam Gomis yang melepaskan tembakan dari luar kotak penalti masih bisa ditepis Isidore.

Hingga akhir babak pertama tidak ada peluang yang tercipta diantara kedua tim.

Membuka babak kedua tim asuhan pelatih Jean Luc Vannuchi langsung tancap gas. Hasilnya di menit ke-47, sontekan Mathis Lambourde membawa Perancis ungggul 1-0.

Menit ke-51 tembakan jarak jauh dari Amougou masih melebar di sisi kiri gawang Isidore.

Burkina Faso mengancam pertahanan Perancis di menit ke-72 melalui tembakan Alio. Prancis memperoleh penalti menit ke-79 usai Lambourde dilanggar oleh pemain Burkina Faso.



Joan Tincres yang menjadi algojo penalti tidak menyianyiakan peluang untuk membawa Perancis unggul 2-0.

Menit ke-82 melalui skema serangan cepat, Tincres mampu melewati kiper Isidore namun tembakan pemain akademi AS Monaco tersebut masih dapat dibendung Traore.

Perancis kembali memperoleh peluang penalti pada menit ke-86, seusai Boubre dilanggar. Tendangan Tidiam Gomis gagal dihalau Isidore, Perancis unggul 3-0.

Di masa perpanjangan waktu, Tidiane Diallo mampu melesakkan bola ke gawang Isidore. Namun penyerang RC Strassbourg tersebut telah terperangkap offside terlebih dahulu. Skor 3-0 bertahan hingga akhir pertandingan.

Artikel ini telah tayang di Bisnis.com dengan judul “Hasil Piala Dunia U-17: Venezuela Bungkus 3 Poin Perdana”

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya