Sport
Minggu, 19 Agustus 2018 - 23:25 WIB

Hazard Masih Betah di Stamford Bridge

Redaksi Solopos.com  /  Haryono Wahyudiyanto  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.com, <span>LONDON</span></strong><strong> –</strong> <span>Bintang Chelsea, Eden Hazard, kembali hanya diturunkan bangku cadangan saat timnya menundukkan Arsenal 3-2 pada match week kedua Liga Premier di Stamford Bridge, London, Sabtu (18/8</span>/2018<span>) malam WIB.</span></p><p><span>Hazard juga hanya dimainkan dari bangku cadangan saat Chelsea melumat Huddersfield Town 3-0 pada laga pembuka musim ini. Itu tentu menjadi anomali mengingat kapten Timnas Belgia tersebut selalu menjadi langganan starter saat Chelsea dibesut Jose Mourinho maupun Antonio Conte. Akan tetapi pelatih baru Chelsea, Maurizio Sarri, lebih memilih Willian sebagai starter di sayap kiri dalam dua laga pembuka timnya di Liga Premier 2018/2019.</span></p><p><span>Meski demikian, Hazard sepertinya tidak terusik dengan statusnya tersebut. Dia tetap tampil maksimal saat diturunkan dari bangku cadangan menggantikan Willian pada menit ke-61. Saat itu, kedudukan masih imbang 2-2. Chelsea sempat unggul lewat gol Pedro Rodriguez dan Alvaro Morata, namun Arsenal bangkit menyamakan kedudukan melalui gol Henrikh Mikhitaryan dan Alex Iwobi. Hazard pun berperan besar atas terciptanya gol kemenangan The Blues. Lewat umpan Hazard dari sisi kiri, Marcos Alonso mencetak gol penentu kemenangan Chelsea pada menit ke-81. </span></p><p><span>Hazard menahbiskan diri sebagai pemain keempat dengan<em>assist</em> terbanyak di Liga Premier dalam sejarah Chelsea, yakni 41 kali. Dia bertengger di belakang legenda-legenda Chelsea, yakni Frank Lampard (90 <em>assist</em>), Didier Drogba (55 <em>assit</em>), dan Gianfranco Zola (42 <em>assist</em>).</span></p><p><span>Hazard pun tidak mempermasalahkan keputusan Sarri yang menurunkannya dari bangku cadangan awal musim ini. Padahal, Hazard sudah menyatakan kesetiaannya untuk bertahan di klub London Barat tersebut, meski tawaran dari Real Madrid cukup menggiurkan di bursa transfer musim panas lalu. </span></p><p><span>&ldquo;Semua orang tahu apa yang saya katakan setelah Piala Dunia, namun saya senang di sini. Saya tidak ingin membicarakannya. Banyak yang bisa saya katakan, namun saat ini saya bahagia di sini. Kontrak saya tersisa dua tahun dan lihat saha apa yang akan terjadi,&rdquo; jelas Hazard, seperti dilansir <em>dailymail.co.uk</em>.</span></p><p><span>Di sisi lain, Sarri tidak puas dengan lini pertahanannya. Gawang Chelsea yang dikawal kiper termahal dunia, Kepa Arrizabalaga, kebobolan dua kali hanya dalam tempo sekitar 15 menit di babak pertama. &ldquo;Saya menikmati permainan 75 menit, kecuali 15 menit saat Arsenal mencetak dua gol,&rdquo; ujarnya. </span></p><p><span>Sementara itu, kekalahan Arsenal meneruskan start jeblok musim ini bersama pelatih baru mereka, Unai Emery. Pada <em>match week </em>pembuka, The Gunners juga menelan kekalahan, tumbang 0-2 dari Manchester City. Inilah kali pertama Arsenal kalah <em>back-to-back</em> dalam dua laga pembuka musim sejak 1992/1993.</span></p>

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif