Sport
Rabu, 20 November 2013 - 15:00 WIB

HONG KONG OPEN SUPERSERIES 2013 : Singkirkan Unggulan Kedua, Ricky/Berry Beri Kejutan

Redaksi Solopos.com  /  Imam Yuda Saputra  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pasangan ganda putra Indonesia, Ricky Karanda Suwardi/Berry Angriawan. Badmintonindonesia.org

Solopos.com, HONG KONG –Kejutan apik diberikan pasangan ganda putra Indonesia, Ricky Karanda Suwardi/Berry Angriawan. Pasangan muda, yang tampil dengan status non unggulan ini, memastikan langkahnya ke babak dua dengan menyingkirkan unggulan kedua asal Jepang, Hiroyuki Endo/Kenichi Hayakawa.

Ricky/Berry menaklukan Hiroyuki/Kenichi, lewat pertarungan tiga game, di Hong Kong Coliseum, Kowloon, Hong Kong, Rabu (20/11/2013) siang WIB. Ricky/Berry mengalahkan pasangan asal Jepang itu dengan skor 15-21, 21-18, 21-17.

Advertisement

“Kemenangan ini awal yang baik untuk Ricky/Berry. Ada kemajuan. Artinya mereka bisa mengimbangi permainan pasangan kelas dunia. Hanya, jam terbang Ricky/Berry masih kurang,” kata Kepala Pelatih Ganda Putra PBSI, Herry Iman Pierngadi, dilansir Badmintonindonesia.org, Rabu.

Di game pertama, Ricky/Berry tak dapat berbuat banyak, tekanan demi tekanan terus dilancarkan Endo/Hayakawa. Pasangan Indonesia rangking 75 dunia ini kemudian mengubah permainan mereka dengan mempercepat tempo di game kedua.

Dengan bekal kemenangan di game kedua, Ricky/Berry makin percaya diri di game penentuan, mereka pun unggul di 11-5 di interval game ketiga. Endo/Hayakawa pun mulai terlihat panik dan terburu-buru ingin mematikan bola, yang akhirnya banyak melakukan kesalahan dengan gagal menyeberangkan bola.

Advertisement

“Tidak mudah mengalahkan Endo/Hayakawa, masih banyak yang mesti kami perbaiki. Kami tak mau cepat puas,” ujar Berry.

Sementara itu, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan menyusul Ricky/Berry ke babak kedua setelah mengalahkan wakil India, Pranaav Jerry Chopra/Akhsay Dewalkar, 21-18, 21-19. Pasangan gado-gado Alvent Yulianto Chandra/Shintaro Ikeda (INA/JPN) juga melaju, dengan memulangkan pasangan gado-gado dari Taiwan/Malaysia, Lu Ching Yao/Mak Hee Chun, 21-14, 17-21, 21-18.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif