SOLOPOS.COM - Getty Images

Jakarta–Tim Hispania Racing (HRT) lebih memilih untuk fokus ke persiapan teknis jelang kompetisi Formula 1 musim 2011. Mereka pun tak mau buru-buru mengumumkan line-up pembalapnya.

Persiapan HRT menyambut musim baru sedikit terganggu setelah kesepakatan kerjasama teknis dengan Toyota dibatalkan bulan lalu. Meski demikian, tim yang berbasis di Murcia, Spanyol ini tetap yakin bisa berpartisipasi di seri pembuka di Bahrain, Maret 2011 mendatang. “Ya, tentu. Itu jelas. Mobil kami akan berada di grid,” ujar pemilik HRT, Jose Ramon Carabante, kepada Marca seperti diberitakan detikSport, Jumat (24/12).

Carabante tak mau terlalu muluk-muluk terkait kemajuan yang bisa dicapai timnya dalam beberapa tahun ke depan. Namun ia tetap percaya timnya punya masa depan dan bisa bertahan di F1.

“Kami ingin terus berkembang. Kami ingin mengkonsolidasikan tim selangkah demi selangkah selama beberapa tahun ke depan dan jadi salah satu langkah ke depan dari apa yang telah kami capai,” sambungnya.

“Ini adalah proyek jangka panjang dan kami ingin terus belajar dan melihat apakah dalam dua atau tiga tahun kita dapat mengkonsolidasikan proyek, yang merupakan ide awal.”

Sementara terkait line-up pembalap, Carabante mengaku timnya telah mewawancarai sejumlah pembalap. Namun hingga saat ini belum ada kepastian siapa yang akan mereka rekrut.

“Akan ada perubahan. Kami berbicara dengan berbagai pembalap. Ada lima atau enam pembalap yang kami ajak bicara dan kami tidak terburu-buru,” imbuhnya.

“Sampai Januari kami tidak akan mengumumkan apa-apa karena kami ingin melihat pilihan terbaik yang ada. Ada banyak kemungkinan. Dan kami ingin memiliki pembalap yang paling dapat diandalkan, seperti halnya mobil,” tegasnya.

Musim lalu, HRT memakai jasa empat orang pembalap, yakni Karun Chandhok, Bruno Senna, Sakon Yamamoto, dan Christian Klien. Namun keempatnya tak mampu menghasilkan poin buat HRT.

dtc/tiw

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya