Sport
Jumat, 17 Januari 2020 - 16:30 WIB

Indonesia Masters 2020: Praveen/Melati Gagal ke Semifinal

Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (badmintonindonesia.org)

Solopos.com, JAKARTA - Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti terjungkal di babak perempatfinal Indonesia Masters 2020. Praveen/Melati dibekuk wakil Prancis Thom Gicquel/Delphine Delrue.

Bertanding di Istora Senayan, Jakarta, Jumat (17/1/2020), Praveen/Melati kalah dalam pertarungan tiga game dengan skor 21-19, 14-21, dan 21-18. Hasil ini cukup mengejutkan mengingat Praveen/Melati adalah unggulan kelima, sementara Thom/Delphine adalah pasangan nonunggulan.

Advertisement

Kronologi Penemuan Terowongan Peninggalan Belanda di Klaten

Sebelumnya, Thom/Delphine juga membuat kejutan dengan menumbangkan unggulan keempat asal Thailand, Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai.

Melawan Praveen/Melati, Thom/Delphine menebar ancaman sejak game pertama. Mereka berhasil merebut game pertama dengan kemenangan tipis dari Praveen/Melati. Di game terakhir, Praveen/Melati banyak membuat kesalahan sendiri. Thom/Delphine pun tampil cukup baik, sambaran-sambaran mereka seringkali merepotkan Praveen/Melati.

Advertisement

"Game terakhir disayangkan, padahal di awal kami memimpin jauh. Waktu poin 11 banyak bola mati sendiri, di poin 11 sampai 20 finishing-nya, mati sendiri di bola gampang, di poin kritis," ungkap Melati seperti dilansir Badmintonindonesia.org.

Heboh Kerajaan Agung Sejagat, Kini Muncul Sunda Empire

"Lawan kan bukan unggulan, mereka main nothing to lose, yang penting mereka fight saja, padahal rangking berapa? Mereka main enggak ada beban, sedangkan kami main di kandang sendiri dan statusnya unggulan," timpal Praveen.

Advertisement

Usai mengikuti turnamen Daihatsu Indonesia Masters 2020, Praveen/Melati akan fokus ke turnamen All England 2020 yang akan dilangsungkan pada Maret mendatang. "Tahun ini kami goal-nya di All England dan Olimpiade. Tapi kami banyak dapat pelajaran di Malaysia Masters dan Indonesia Masters," sebut Praveen.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif