SOLOPOS.COM - Logo Djarum Indonesia Open 2013. (bwfbadminton.com)

Logo Djarum Indonesia Open 2013. (bwfbadminton.com)

JAKARTA – Wakil Indonesia mulai berguguran di babak perempat final Indonesia Open 2013. Sempat memberikan ekspektasi tinggi dengan memberi kejutan di gebrakan awal, Alvent Yulianto/Markis Kido, Pia Zebadiah/Rizky Amelia dan Belaetrix Manuputy, gagal melanjutkan langkahnya ke semifinal.

Alvent/Markis kandas di babak delapan besar setelah dibungkam unggulan kedelapan asal Korea Selatan, Shin Baek/Yoo Yeon, secara rubber game, 21-19, 14-21, 17-21 di Istora Senayan, Jakarta, Jumat (14/6/2013) siang WIB.

Sempat leading di game pertama, Alvent/Markis tak kuasa menahan laju pasangan Korea. Di dua game berikutnya pun akhirnya tak kuasa menahan permainan impresif yang ditunjukkan Shin/Yoo.

Nasib serupa juga dialami Pia/Rizki yang tampil di ganda putri. Menghadapi unggulan ketiga asal China, Ma Jin/Tang Jinhua, Pia/Rizki tak mampu banyak berkutik. Pia/Rizki kalah secara telak, dua game langsung, 15-21, 10-21.

Sementara itu, Belatrix juga mengalami nasib yang tak kalah tragis di tunggal putri. Sempat unggul secara mutlak di game pertama atas wakil Hongkong, Yip Pui Yin dengan skor 21-16, Belaetrix gagal melanjutkan tren positifnya. Satu-satunya wakil Indonesia tersisa ini pun akhirnya kandas karena takluk di dua game berikutnya dengan skor 21-23, 20-22.

Dengan kandasnya Belaetrix, praktis wakil Indonesia di nomor tunggal putri habis atau tersisa. Sementara, di ganda putra, pascakandasnya Alvent/Markis harapan Indonesia memboyong gelar juara di depan pendukungnya sendiri tinggal tersisa pada Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.  Ahsan/Hendra akan menghadapi unggulan kelima asal China, Ca Yun/Fu Haifeng, untuk memperebutkan tiketnya ke babak semifinal.

Sumber: djarumbadminton.com

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya