Sport
Minggu, 26 November 2023 - 20:58 WIB

Indonesia Sudah Mendarah Daging pada Diri Rafael Struick, Ini Buktinya

Taufan Bara Mukti  /  Rudi Hartono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Rafael Struick tampil debut di timnas Indonesia saat melawan Palestina di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Rabu (14/6/2023). (Twitter/@PSSI).

Solopos.com, SOLO–Striker naturalisasi Timnas Indonesia Rafael Struick punya mimpi bermain di Piala Dunia bersama Tim Merah Putih.

Penyerang berdarah Belanda-Indonesia itu membagikan mimpinya bermain untuk timnas Indonesia di Piala Dunia.

Advertisement

Struick yang baru menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) pada tahun ini sudah punya kesan mendalam dengan sepak bola Tanah Air.

“Mimpi saya? Kalian tahu, saya hanya akan mengatakan ingin bermain di Piala Dunia bersama Indonesia suatu hari nanti,” ucap Rafael Struick kepada media Belanda, AD.

Advertisement

“Mimpi saya? Kalian tahu, saya hanya akan mengatakan ingin bermain di Piala Dunia bersama Indonesia suatu hari nanti,” ucap Rafael Struick kepada media Belanda, AD.

Struick paham bahwa sepak bola adalah hal yang sangat digemari oleh masyarakat Indonesia.

Oleh karena itu, dia akan berusaha keras untuk mewujudkan mimpinya.

Advertisement

Struick bersama timnas Indonesia sedang berjuang di Kualifikasi Piala Dunia 2026. Jika meraih hasil positif di kualifikasi, bukan tidak mungkin Struick akan membawa Tim Garuda ke Piala Dunia.

Namun, perjuangan timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 terbilang berat. Tim asuhan Shin Tae-yong itu sudah menelan satu kekalahan dan satu kali imbang.

Kekalahan 1-5 didapat saat Indonesia bertandang ke markas Irak pada laga pertama Grup F. Sementara hasil imbang 1-1 dibukukan ketika bermain di kandang Filipina.

Advertisement

Selanjutnya, Struick dan kolega akan melawan Vietnam dalam laga kandang-tandang pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Maret mendatang.

Indonesia harus finis di posisi dua besar untuk melaju ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Artikel ini telah tayang di Bisnis.com dengan judul “Kepada Media Belanda, Rafael Struick Beberkan Mimpinya Bawa Indonesia ke Piala Dunia”

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif