SOLOPOS.COM - Marc Klok (kiri) berselebrasi dengan rekan-rekannya di Timnas Indonesia seusai membobol gawang Kuwait lewat tendangan penalti dalam laga perdana Grup A kualifikasi Piala Asia 2023 di Stadion Internasional Jaber Al Ahmad, Kuwait, Rabu (8/6/2022). Pada Minggu (12/6/2022) dini hari WIB, Timnas Indonesia akan menghadapi Yordania di laga kedua. (Antara/Humas PSSI)

Solopos.com, SOLO – Timnas Indonesia akan memastikan tiket ke putaran final Piala Asia 2023 apabila mampu mengalahkan Yordania pada laga kedua mereka di Grup A kualifikasi Piala Asia 2023. Berikut ini jadwal siaran langsung Timnas Indonesia vs Yordania yang akan digelar pada Minggu (12/6/2022) dini hari, pukul 02.15 WIB.

Dengan tiga poin yang telah diamankan kedua tim pada matchday pertama, kemenangan kedua secara beruntun bisa berarti tempat di putaran final Piala Asia 2023 dijamin apabila hasil pertandingan lain di Grup A menguntungkan pemenang laga ini.

Promosi Championship Series, Format Aneh di Liga 1 2023/2024

Sebelum laga Timnas Indonesia vs Yordania dini hari nanti, skuad Garuda yang di tangani pelatih kepala Shin Tae-yong terbang tinggi setelah bangkit dari ketinggalan untuk mengalahkan Kuwait dengan skor 2-1 di pertandingan sebelumnya. Sundulan Yousef Nasser empat menit sebelum jeda dibalas dengan cepat oleh gol internasional perdana gelandang naturalisasi Timnas Indonesia, Marc Klok.

Sesaat setelah restart, Rachmat Irianto membuat Timnas Indonesia berbalik unggul dan memastikan kemenangan skuad Garuda. Saat ini sebelum laga Timnas Indonesia vs Yordania dini hari nanti, Tim Garuda berada di peringkat kedua klasemen sementara Grup A di bawah Yordania dengan nilai sama-sama 3.

Tetapi Timnas Indonesia wajib waspada dan tidak berpuas diri atas melawan Kuwait saat mereka menghadapi Yordania yang jauh lebih berpengalaman di mana mereka mencapai babak 16 besar Piala Asia di UEA 2019 setelah dikalahkan Vietnam lewat adu penalti dengan skor 4-2.

Baca Juga: Kualifikasi Piala Asia 2023: Klasemen Terbaru Timnas Indonesia Hari Ini

Siaran langsung pertandingan Timnas Indonesia vs Yordania dijadwalkan tayang di Indosiar pada Minggu (12/6/2022) pukul 02.15 dini hari WIB (jadwal siaran langsung bisa berubah sewaktu-waktu sesuai kebijakan pengelola stasiun televisi bersangkutan). Selain itu juga tayang lewat LIVE streaming Vidio.

Laga Timnas Indonesia vs Yordania adalah pertemuan pertama antara dua tim ini di turnamen resmi AFC. Dalam empat pertandingan persahabatan sebelumnya di antara mereka semuanya berakhir untuk kemenangan Yordania, yang terbaru adalah kemenangan 4-1 Yordania vs Timnas Indonesia pada tahun 2019.

Prediksi susunan pemain Timnas Indonesia vs Yordania
TIMNAS INDONESIA (3-5-2)
Nadeo Argawinata; Elkan Baggott, Fachruddin Aryanto, Rizki Ridho; Asnawi Mangkualam Bahar, Marc Klok, Rachmat Irianto, Ricky Kambuaya, Pratama Arhan; Witan Sulaeman, Stefano Lilipaly
PelatihL Shin Tae-yong (Korsel)

TIMNAS YORDANIA (4-3-3)
Yazid Abu Layla; Yazan Al-Arab, Abdallah Naseeb, Mohammad Abu Hasheesh, Ihsan Haddad; Baha Abdel-Rahman, Ahmed Samir, Mahmoud Al-Mardi; Ali Olwan, Yazan Al-Naimat, Hamza Al-Dardour
Pelatih: Adnan Hamad (Irak)

Berikut jadwal siaran langsung TV Timnas Indonesia vs Yordania :
Stadion: Jaber Al-Ahmad International, Kuwait City
Minggu (12/6/2022) dini hari, pukul 02.15 WIB
LIVE Indosiar, LIVE streaming Vidio
Catatan: Jadwal siaran langsung bisa berubah sewaktu-waktu sesuai kebijakan pengelola stasiun televisi bersangkutan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya