Sport
Rabu, 18 Juli 2018 - 19:25 WIB

Ini Jurus Jitu Samanta, Bocah 10 Tahun Jadi Juara Dunia Catur

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

<p><strong>Solopos.com, SOLO</strong> – Bocah asal <a href="http://sport.solopos.com/read/20180718/481/928581/pemerintah-undang-presiden-korut-dan-korsel-saksikan-asian-games">Indonesia</a>, Samantha Editsho, meraih gelar juara dunia catur dalam ajang FIDE World Championship 2018 U-10. Samantha pun memiliki kiat tersendiri saat bermain.</p><p>Dikutip dari <em>Liputan6.com</em>, Samantha meraih gelar juara dunia setelah mengumpulkan 8,5 poin dalam turnamen yang digelar di Minks, Belarusia, akhir Juni 2018 lalu. Samantha hanya meraih sekali remis yakni saat melawan pecatur Uzbekistan, Afruza Khamdamova, di babak ketiga. Afruza sendiri merupakan juara FIDE World School Chess Championship 2017.</p><p>Tak hanya bermain di level U-10, Samantha juga pernah tampil pada kelompok umur di atasnya. Dia pun meraih prestasi di level tersebut. Mental bertanding Samatha memang sudah terbentuk sejak masih duduk di kelas satu sekolah dasar.</p><p>"Waktu kelas satu, saya sengaja ikut ekstra kurikuler catur. Saya terus bermain dan akhirnya meraih kemenangan. Saya senang sekali," ungkap bocah asal Bandung ini.</p><p>Ayah Samantha, Edtsho, mengungkapkan juru jitu anaknya dalam bermain catur. Menurutnya, gaya main Samantha berbeda dengan pecatur pada umumnya. Dia malah menghindari makan buah lawan secara gratis.</p><p>"Ia tak suka makan bidak atau perwila lawan, sekalipun itu terlihat gratis. Dia lebih suka menyerang. Bila menyerang lebih memungkinkan menang, Samanta pasti memilih menyerang dibanding makan buah lawan," bebernya.</p><p>Usai menjuarai FIDE World Championship 2018 U-10, Samantha kini mengejar impiannya. "Saya ingin menjadi Grandmaster termuda di dunia," ucapnya mantab.</p>

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement
Kata Kunci :
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif