SOLOPOS.COM - Ilustrasi suporter Persib Bandung. (Dok/JIBI/Solopos)

Solopos.com, SOLO — Sedikitnya 1.500 anggota kelompok suporter Persib Bandung, Viking, bakal menyerbu Kota Bengawan untuk mendukung tim kesayangan mereka yang turun di babak delapan besar Grup B, Inter Island Cub (IIC) 2014. Persib dijadwalkan melakoni laga perdananya di Stadion Manahan Solo, Minggu (19/1/2014) sore, melawan Persiram Rajaampat.
Suporter Persib pun diperkirakan bakal menjadi tim yang paling banyak dibanjiri pendukungnya dibandingkan tiga tim lain di Grup B Inter Island Cup (IIC) 2014, Persik Kediri, Persiram dan Mitra Kutai Kartanegara (Kukar).

“Kami mendapat informasi [dari perwakilan Viking di Solo] , jumlahnya yang akan datang sekitar 1.500 orang. Sedangkan suporter Persik yang akan datang menyaksikan langsung kira-kira 500 orang. Untuk Mitra Kukar dan Persiram suporter yang nonton mungkin hanya sekitar 300 orang. Karena mereka datang dari jauh, yang menyaksikan langsung kemungkinan orang-orang atau mahasiswa yang kuliah di Solo dan sekitarnya,” jelas Ketua Panitia Pelaksana (Panpel) lokal Solo di IIC 2014, Paulus Haryoto, di sela-sela jumpa pers di Balai Persis, Solo, Sabtu (18/1/2014).
Panpel mengaku siap mendirikan tenda-tenda di sekitar Stadion Manahan Solo untuk menampung kedatangan suporter dari luar kota tersebut. Paulus juga memastikan telah menyiapkan sekitar 400 aparat keamanan gabungan untuk memperlancar jalannya turnamen pemanasan Indonesian Super League (ISL) ini.
Sementara untuk tiket penonton, Panpel bakal mencetak 23.000 lembar per harinya. Tiket tersebut bakal dibanderol dengan harga bervariasi mulai dari Rp20.000, Rp30.000 hingga Rp50.000 per lembar. “Tiket akan berlaku untuk satu hari, jadi satu tiket bisa untuk menonton dua pertandingan. Pembeliannya akan dilayani langsung saat sebelum laga dimulai. Untuki tiket ini, kami akan pakai alat elektronik untuk meminimalisasi kebocoran,” terang Paulus.

Promosi Selamat Datang Kesatria Bengawan Solo, Kembalikan Kedigdayaan Bhineka Solo

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya