Sport
Rabu, 19 September 2012 - 16:04 WIB

Inzaghi Akan Dukung PSG

Redaksi Solopos.com  /  Imam Yuda Saputra  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Filippo Inzaghi. (arsip JIBI/SOLOPOS)

MILAN—Mantan bintang AC Milan, Filippo Inzaghi, mengaku akan memberi dukungan kepada dua tim di pentas Liga Champion. Pertama, pastinya dukungan Inzaghi akan diberikan kepada mantan timnya, Milan dan kedua, untuk klub Prancis, Paris Saint Germain (PSG).

Advertisement

Striker berusia 39 tahun yang mengakhiri karier profesionalnya musim panas lalu ini mengaku akan menjadi pendukung setia PSG. Alasannya tak lain karena di klub kaya baru ini berjejer sederet orang-orang yang pernah bekerja bersamanya, seperti pelatih Carlo Ancelotti dan dua penggawa PSG, Zlatan Ibrahimovic serta Thiago Silva.

“Setelah Milan, PSG akan menjadi tim pertama yang saya dukung,” ujar Inzaghi kepada Corriere dello Sport, Rabu (19/9/2012).

“Terlalu banyak perubahan di Milan. Para pemain senior telah hilang, Ibra, Thiago Silva,[Antonio] Cassano, mereka telah pegi,” imbuhnya.

Advertisement

Meski demikian, Inzaghi tetap memberi kepercayaan kepada Rossoneri, julukan Milan. “Kami masih perlu memberi kesempatan pada pelatih [Massimilano Allegri], karena dia memiliki staff yang hebat. Bagi saya, hanya Juventus yang memiliki hal lebih,” beber pria yang saat bermain akrab disapa Pippo ini.

Pippo mengakhiri perjalanan kariernya yang panjang di penghujung musim ini. Namuun, mantan striker Timnas Italia ini mengaku masih merindukan kehidupannya sebagai pesepakbola professional.

Kendati demikian, Pippo menolak anggapan telah salah mengambil langkah. Keputusannya untuk pensiun, menurutnya adalah suatu pilihan yang tepat. “Saya merindukan semuanya. Lapangan, kamar ganti, sesi latihan. Saya rindu San Siro. Tapi saya cukup beruntung telah memiliki pengalaman sebagai pemain yang bagus,” katanya.

Advertisement

“Saya meninggalkan karier saat momen yang indah dan membuat pilihan yang tepat [untuk pensiun]. Sebaga pemain, saya memulai semuanya dari Seri C dan bisa merangkak ke level teratas, baik di level Eropa maupun dunia,” pungkas Pippo.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif