SOLOPOS.COM - Pelatih Persib, Dejan Antonic (Simamaung)

ISC A 2016 segera dihelat. Persib Bandung berencana menggelar TC di Yogyakarta jelang digelarnya ISC.

 
Harianjogja.com, BANDUNG — Memasuki masa pramusim jelang digelarnya Indonesia Soccer Championship, Persib terus melakukan persiapan. Skuat Maung Bandung pun rencananya akan diboyong oleh Dejan Antonic ke Yogyakarta untuk menggelar pemusatan latihan.

Promosi Selamat Datang di Liga 1, Liga Seluruh Indonesia!

Pria asal Serbia itu menuturkan bahwa kota pendidikan itu cocok untuk dijadikan tempat dia menggembleng pasukannya berlatih. Karena selain cuaca, Dejan menuturkan disana ada fasilitas yang bisa menunjang timnya.

“Saya sudah bikin program kalau kita bisa mungkin ke Jogja atau kemana. Karena di Jogja ada lapangan bagus sekali dekat sama hotel dan kita bisa banyak uji coba disana,” ujar Dejan, dikutip dari laman Simamaung, Selasa (1/3/2016).

Bagi Dejan, Training Centre (TC) memang sangat dibutuhkan bagi timnya yang sedang mematangkan persiapan. Selain mengusir kejenuhan dengan hiruk pikuk Bandung, kekompakan pemain pun akan dibuat lebih intim lagi. Mereka yang jauh dari keluarga masing-masing akan mencurahkan waktunya dengan berbincang dengan sesama awak Persib lainnya. Hal itu yang ingin dibangun oleh mantan pelatih timnas Hongkong tersebut.

“Aku pikir itu sangat penting sekali dan kita harus keluar dari Bandung karena mulai bosan disini, harus refreshing. Ada fokus team work, makan sama-sama, bicara, meeting. Semua sama-sama tidak seperti disini sudah latihan pulang masing-masing tidur di rumah,” tuturnya.

Pemilik lisensi kepelatihan UEFA Pro itu pun mengaku sudah mengajukan rencana ini kepada manajemen meski belum mendapat approval. Namun dia akan senang sekali andai pemusatan latihan tersebut jadi dilaksanakan. Waktu sepekan pun menurutnya sudah cukup untuk berada di Yogyakarta bersama-sama untuk membentuk semangat kebersamaan.

“Udah kemarin (mengajukan) tapi tergantung dari manajemen. Kita tetap latihan seperti biasa tetapi puji tuhan kalau bisa saya senang, satu minggu sudah cukup buat tim,” paparnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya