SOLOPOS.COM - Persib (Simamaung)

ISC A 2016 akan mempertemukan Mitra Kukar melawan Persib.

Harianjogja.com, BANDUNG — Careteker pelatih Persib Herry Setyawan mengaku akan mengabaikan klasemen sementara ISC A 2016. Ia bahkan tak gentar sedikitpun untuk menjamu Mitra Kukar yang berada di papan atas klasemen sementara.

Promosi Skuad Sinyo Aliandoe Terbaik, Nyaris Berjumpa Maradona di Piala Dunia 1986

Memang, jurang cukup jauh tercipta dalam pertemuan antara Persib menjamu Mitra Kukar Sabtu (18/06/2016) mendatang. Maung Bandung berada di peringkat 13 klasemen sementara, sedangkan Kukar sementara menduduki posisi runner up dengan 12 angka.

“Saya ngga lihat klasemen lah. Ngga nervous, Insya Allah kita bawa santai saja,” tegas Herrie, dikutip dari laman resmi klub, Kamis (16/6/2016).

Menurutnya, pertandingan besok adalah pertemuan dua tim yang harus saling mengalahkan. Materi pemain dan strategi tim lah yang perlu dicermati. Bukan semata peringkat.

“Sepakboola tidak bisa diprediksi. Mereka sekarang sedang bagus dan ketika pas pertandingan, siapa yang tahu? Dan siapa tahu juga kita dengan kondisi seperti ini malah bisa maksimal,” tutupnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya