SOLOPOS.COM - Persegres Gresik United saat merayakan gol (Twitter)

ISC A 2016 sore ini menyajikan Persela Lamongan vs Persegres Gresik United. Gresik United unggul 1-0 atas Persela.

Solopos.com, LAMONGAN — ISC A 2016 mempertemukan Persela Lamongan vs Persegres Gresik United, Sabtu (30/4/2016), di Stadion Surajaya Lamongan. Persegres sukses menang 0-1 atas Persela.

Promosi Tragedi Kartini dan Perjuangan Emansipasi Perempuan di Indonesia

Laga ISC A 2016 yang menyajikan Persela vs Persegres berlangsung dalam tempo tinggi sejak awal babak pertama. Persela di lini depan mengandalkan Dzumafo Epandi, Zilvin Zamrun dan Jusmadi untuk mencetak gol ke gawang Gresik United.

Sedangkan Persegres Gresik United mengandalkan M Kamri, Oh Inkyun dan Sasa Zecevic untuk menggempur pertahanan tuan rumah Persela Lamongan. Jual beli serangan terjadi di awal babak pertama, Persela dan Gresik saling serang untuk mendapatkan gol lebih dulu di babak pertama.

Memasuki menit ke-30, kokohnya pertahanan Persela vs Gresik United masih imbang tanpa gol laga ketiga ISC 2016 pekan pertama. Gresik United sukses unggul lebih dulu setelah Yusuf Efendi mencetak gol menit ke-31. Persela Lamongan yang tertinggal 0-1 berusaha keras menyamakan kedudukan.

Tapi Persegres malah hampir saja menggandakan keunggulan menjadi 0-2 bila tendangan Oh Inkyun tak melebar ke sisi kanan gawang Persela yang di kawal Choirul Huda. Hingga babak pertama berakhir Persegres unggul 0-1 atas Persela.

Babak Kedua

Di babak kedua laga ISC A 2016 yang menyajikan Persela vs Persegres semakin sengit. Persela yang tertinggal satu gol di babak pertama berusaha keras membalas. Beberapa peluang berhasil didapat Dzumafo Epandi dan Zulvin Zamrun. Tapi kokohnya pertahanan Gresik United membuat kedudukan masih 0-1.

Persegres balik menyerang, Oh Inkyun mendapat peluang tendangan bebas. Tapi tendangannya masih bisa ditepis kiper Persela, Choirul Huda. Penyerang Persegres, Eduardo, juga mendapat peluang sayang masih belum berbuah gol.

Persela tampak kesulitan membongkar pertahanan Gresik United yang tampil solid sepanjang babak kedua. Persela Lamongan terus menggempur pertahanan Gresik United. Gresik United hanya sesekali menyerang balik. Hingga babak kedua berakhir, Persegres sukses mempertahankan keunggulan 0-1 atas Persela.

Susunan Pemain

Persela: Choirul Huda; Victor Pae, Kristian Adelmund, Djayusman Triasdi, Taufik Kasrun; Jusmadi, Tamsil Sijaya, Mohammad Kdouh; Zulvin Zamrun, Stevan Embiri, Herman Dzumafo Epandi.

Gresik United: M Sandi Firmansyah; M Rifky, Ambrizal, Sasa Zecevic, Supriono; M Kamri, Yusuf Efendi, Oh Inkyun, Eduardo De Conceicao Maciel, Suheri Daud, Emile Mbamba.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya