Sport
Selasa, 13 September 2016 - 15:35 WIB

ISC A 2016 : Sempat Alami Cedera, Kiper Arema Ini Mulai Berlatih

Redaksi Solopos.com  /  Jumali  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Madura United vs Arema Cronus (Ongisnade.co.id)

ISC A 2016 menjadi pembuktian bagi kiper Arema Cronus.

Harianjogja.com, MALANG — Kabar gembira datang dari perkembangan kondisi Kadek Wardhana yang cedera di pekan ke-18 ISC A 2016 saat melawan Madura United (2/9/2016). Kiper Arema itu bakal kembali berlatih bersama tim Arema, Selasa (13/9/2016).

Advertisement

“Untuk memulai program latihan pemulihan cedera itu setelah 10 hari istirahat total,” ujar sport terapis Arema, David Setiawan dikutip dari laman Wearemania, Selasa (13/9/2016).

Namun, kabar baik pulihnya Kadek ini tak diikuti oleh kiper Arema lainnya yang juga tengah cedera, Kurnia Meiga. Jika awalnya diprediksi cedera Kadek lebih lama sembuh, ternyata sebaliknya, kondisi cedera Meiga tergolong lebih rumit.

“Progresnya sudah bagus, kondisi mereka sudah banyak kemajuan, kabar baiknya Kadek besok (hari ini) sudah bisa ikut latihan, kalau Meiga masih dua minggu lagi,” imbuhnya.

Advertisement

Sesi latihan Arema hari ini rencananya bakal digelar di Stadion Kanjuruhan Malang. Kadek diharapkan sudah bisa pulih 100 persen agar bisa menjaga gawang Arema di laga pekan ke-20 ISC A 2016 menantang Bhayangkara FC (17/9/2016).

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Arema Cronus ISC A 2016
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif