SOLOPOS.COM - Logo Sriwijaya FC. Twitter.com

ISC A 2016 bakal mempertemukan SFC melawan Persegres Gresik United, Minggu (12/6/2016). SFC enggan menganggap enteng Persegres, meskipun secara peringkat mereka lebih diunggulkan.

Harianjogja.com, PALEMBANG — Pelatih Sriwijaya FC (SFC) Widodo C Putro mengaku tidak akan menganggap enteng Persegres Gresik United, calon lawan yang bakal dihadapi oleh skuatntya, Minggu (12/6/2016). Persegres tetap lawan tanggug dan punya potensi untuk merepotkan SFC.

Promosi Mimpi Prestasi Piala Asia, Lebih dari Gol Salto Widodo C Putra

“Kita jangan melihat posisi di klasemen sementara, karena Persegres saya sangat tahu kekuatannya, dan di beberapa pertandingan terakhirnya pun mereka tetap menunjukkan kemampuan sebagai tim yang tangguh,” ujar Widodo dikutip dari laman Laskar Wong Kito, Senin (6/6/2016).

Menurut dia, Persegres memiliki ciri khas permainan agresif dan selalu mampu menekan lawan. Hal inilah yang harus diantisipasi dan diredam oleh para pemain SFC.

“Saat kehilangan bola, 2-3 pemain Persegres mampu menekan pemain lawan secara bersamaan. Karena itu di sesi latihan ini, saya meminta para pemain untuk tidak lama memainkan bola, cukup 1-2 sentuhan langsung mengubah arah,” lanjutnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya