Sport
Kamis, 28 April 2016 - 08:00 WIB

ISC B 2016 : Persis Solo Mulai Daftarkan Pemain

Redaksi Solopos.com  /  Ahmad Baihaqi  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

ISC B 2016 diikuti oleh Persis Solo.

Solopos.com, SOLO — Persis Solo kian serius mempersiapkan diri dalam ajang Indonesia Soccer Championship (ISC)  Seri B yang bergulir 30 April 2016 mendatang. Salah satunya adalah mulai mendaftarkan para pemain secara online.

Advertisement

Sebagai permulaan, Persis memasukkan 20 nama pemain. Jumlah ini merupakan para pemain yang resmi dikontrak oleh manajemen selama mengarungi ajang ISC seri B 2016. Pendaftaran ini dimulai Rabu (27/4/2016) hingga dua pekan setelah kick off atau sekitar 15 Mei 2016.

“Awalnya pendaftaran dilakukan manual, tapi para peserta ISC B ingin mekanismenya sama dengan ajang Torabika Soccer Championship (TSC)  atau ISC A, yakni secara online,” papar Sekretaris Persis Solo, Sapto Joko Purwadi, kepada wartawan, Rabu.

Sapto memaparkan pendaftaran itu meliputi data diri pemain seperti tempat tanggal lahir, no identitas ktp, riwayat tim, hingga nilai kontrak di tim yang dibela sekarang. Menurutnya, cara online ini mempermudah tim peserta lantaran tak harus ke Jakarta demi mendata skuat mereka. Selain itu, sistem online ini menghindari adanya double daftar pemain.

Advertisement

“Jadi kalau ada pemain yang sudah didaftarkan dalam sebuah tim, maka akan keluar daftarnya sehingga ia tak bisa diikutkan tim lain. Akan tetapi, bagi sejumlah daerah yang mungkin jangkauan komunikasi atau internet masih sulit bisa jadi masalah,” imbuhnya.

Di samping itu, keuntungan lain adalah operator pendaftar masing-masing tim bisa melihat komposisi skuat lain yang mungkin jadi rival di grup. Namun demikian, itu hanya diperbolehkan untuk kalangan tim sendiri. Persis sendiri akan memasukkan 20 nama terlebih dahulu dari total kuota per tim, yakni 25 pemain.

Sebanyak 20 nama tersebut termasuk tiga pemain anyar yang baru saja bergabung, yakni Aji Saka (kiper), Giannini Lestaluhu (striker), dan Catur Pamungkas (gelandang). Sebelumnya ada empat pemain seleksi baru yang juga direkrut, yakni Tri Rahmadi, Fernando Pangajow, dan Taji Prasethio (bek). Sisanya adalah pemain lokal yang sudah berlatih bersama sejak Januari 2016 lalu.

Advertisement

“Kami akan mendaftarkan 20 pemain terlebih dulu. Kami masih berusaha mendatangkan pemain yang berpengalaman meski waktu sangat mepet,” papar Direktur Sports Persis Solo, Totok Supriyanto.

Sementara itu, Laskar Sambernyawa, julukan Persis, siap launching tim di Stadion Sriwedari, Kamis (28/4/2016) sore. Momen ini akan digunakan untuk memperkenalkan skuat plus sponsor baru tim. Selain itu, pembukaan ISC Seri B bakal mempertandingkan Persis kontra PSGC Ciamis, di Stadion Manahan, Sabtu (30/4/2016).

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif