Sport
Kamis, 30 Mei 2013 - 23:31 WIB

ISL 2013 : Persija Batal Hadapu Dua Tim Papua di Solo

Redaksi Solopos.com  /  Imam Yuda Saputra  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Para pemain Persija saat merayakan gol ke gawang Persiba Balikpapan di Stadion Manahan, beberapa waktu lalu. dokJIBI/SOLOPOS/Agoes Rudianto

Para pemain Persija saat merayakan gol ke gawang Persiba Balikpapan di Stadion Manahan, beberapa waktu lalu. dokJIBI/SOLOPOS/Agoes Rudianto

SOLO –Stadion Manahan batal menjadi saksi bisu pertarungan berkelas antara Persija Jakarta melawan dua tim asal Papua di lanjutan ISL di Stadion Manahan awal Juni mendatang. Kubu Persija batal menyewa Stadion Manahan sebagai home base sementara menyusul Polda Metro Jaya menurunkan izin penggunaan Stadion Utama Gelora Bung Karno (SU GBK) dalam waktu dekat.

Advertisement

Sesuai jadwal pertandingan di ISL, tim berjuluk Macan Kemayoran dijadwalkan menjalani laga krusial, melawan Persiwa Wamena, Sabtu (1/6/2013). Selanjutnya, anak asuh Benny Dollo itu bakal menghadapi lawan tangguh, Persipura Jayapura, Selasa (4/6/2013). Persija mengaku sudah nyaman menggunakan fasilitas di Stadion Manahan. Kedekatan Jakarta-Solo juga menjadi pertimbangan kubu Persija lebih memilih Kota Bengawan sebagai home base dibandingkan kota-kota besar lainnya di Indonesia.

“Lantaran Polda Metro Jaya memberikan izin, otomatis laga Persija melawan dua tim asal Papua tak jadi digelar di Stadion Manahan,” kata ketua Panpel pertandingan Solo, Mahendra Wiseno, kepada Solopos.com, Kamis (30/5/2013).

Sebelumnya, manajemen Persija sudah memberitahukan kepada Panpel Solo agar menyiapkan segala keperluan demi mendukung pertandingan big match awal Juni mendatang. Pemberitahuan itu baru dilakukan secara lisan pertengahan Mei kemarin.

Advertisement

“Selama ini, kami belum menerima pemberitahuan tertulis. Dengan adanya pemberitahuan ini, otomatis kami tak jadi mempersiapkan berbagai keperluan pertandingan, termasuk perizinan, akomodasi dan sewa stadion,” kata Mahendra Wiseno.

Di bawah kepemimpinan Benny Dollo, Persija sebenarnya mulai memperoleh tuah Manahan. Persija mengawali putaran kedua dengan baik, yakni mampu mengalahkan Persiba Balikpapan dan Barito Putra di Stadion Manahan beberapa pekan lalu. Di laga itu, Persija tetap memperoleh dukungan penuh dari The Jak Mania, julukan suporter Persija.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif