Sport
Minggu, 10 April 2022 - 10:13 WIB

Jadwal dan Klasemen Liga Spanyol: Kans Barcelona Kembali ke Posisi 2

Haryono Wahyudiyanto  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pemain Barcelona merayakan gol saat melawan Osasuna, Senin (14/2/2022) dini hari WIB. (fcbarcelona.com)

Solopos.com, JAKARTABarcelona memiliki kans kembali ke posisi dua klasemen Liga Spanyol pada Senin (11/4/2022) dini hari WIB nanti. Lawan Barca pada laga di Estadio Ciutat de València adalah Levante tim penghuni papan klasemen, tepatnya posisi 19.

Berbekal enam kemenangan beruntun di kancah Liga Primera, Barcelona diprediksi tidak kesulitan meraih tiga angka. Jika poin maksimal diraih, skuat arahan Xavi tersebut bakal menyodok ke posisi kedua menggeser Sevilla.

Advertisement

Sevilla kini unggul tiga poin dari Barcelona. Kedua tim akan memiliki nilai sama jika Barca mengalahkan Levante. Namun tim Catalan itu berhak di posisi dua karena unggul selisih gol. Produktivitas Barcelona kini 28, sedangkan Sevilla 22.

Baca Juga: Diwarnai Kartu Merah, Torres Selamatkan Barcelona di Frankfurt

Posisi puncak klasemen masih dikuasai Real Madrid setelah menang 2-0 atas Getafe di Estadio Santiago Bernabeu, Minggu (10/4/2022) dini hari WIB.  Dua gol Real Madrid dibukukan oleh Casemiro pada menit ke-38 dan Lucas Vazquez pada menit ke-68.

Advertisement

Kemenangan ini membuat Real Madrid kukuh di puncak klasemen dengan 72 poin.

Sementara pada laga sebelumnya Atletico Madrid tumbang di kandang Real Mallorca 0-1, Sabtu (9/4) malam WIB. Kekalahan ini membuat Atletico tertahan di posisi empat klasemen dengan 57 poin.

Baca Juga: Laporta: Xavi Bisa Tinggal di Barcelona Selama yang Ia Inginkan

 

Advertisement

Hasil Liga Spanyol

Sabtu (9/4/2022) dini hari WIB

Sevilla vs Granada: 4-2

Cadiz vs Real Betis: 1-2

Sabtu (9/4/2022) malam WIB

Advertisement

Real Mallorca vs Atletico Madrid: 1-0

Villarreal vs Athletic Bilbao: 1-1

Minggu (10/4/2022) dini hari WIB

Real Madrid vs Getafe: 2-0

Advertisement

 

Jadwal Liga Spanyol

Minggu (10/4/2022) malam

19.00 WIB: Osasuna vs Deportivo Alaves

21.15 WIB: Espanyol vs Celta

23.30 WIB: Elche vs Real Sociedad

Senin (11/4/2022) dini hari

Advertisement

02.00 WIB: Levante vs Barcelona

02.00 WIB: Rayo Vallecano vs Valencia

 

Klasemen Sementara

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif