SOLOPOS.COM - Logo MotoGP

Solopos.com, SOLO–Setelah MotoGP Catalunya Spanyol dilalui dengan penuh ketegangan, giliran MotoGP San Marino di Sirkuit Misano, Italia, digelar pada akhir pekan ini, berikut jadwal lengkapnya.

Pembalap Aprilia Racing Aleix Espargaro menjadi yang terbaik pada MotoGP Catalunya 2023, Minggu (3/9/2023) lalu, setelah finis paling depan di Sirkuit Barcelona-Catalunya, Spanyol.

Promosi Liga 1 2023/2024 Dekati Akhir, Krisis Striker Lokal Sampai Kapan?

Pencapaiannya pada pekan itu nyaris sempurna. Pada balapan sprint, Espargaro juga menjadi yang terdepan.

Tak hanya menjadi akhir pekan yang menyenangkan bagi Espargaro, pencapaian itu juga semakin lengkap untuk Aprilia Racing karena posisi kedua diraih oleh Maverick Vinales yang hanya terpaut 0,377 detik dari rekan satu timnya itu.

Balapan di antara kedua pembalap tim pabrikan Aprilia itu berlangsung cukup sengit. Vinales mulanya dengan mantap berada di posisi terdepan sebelum akhirnya Espargaro mengamankan podium pertama di hadapan publik Spanyol alias kampung halamannya sendiri.

Sementara itu, nasib kurang mujur dialami juara bertahan sekaligus pesaing terberat musim ini, Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo), yang harus dilarikan ke pusat medis menyusul kecelakaan pada lap pertama.

Setelah melesat dari pole position, Bagnaia mengalami highside di tikungan kedua hingga terpelanting dari motornya sebelum terjatuh di aspal dan mendapati kakinya terlindas salah satu pebalap yang melintas.

Insiden itu terjadi tak lama setelah tabrakan beruntun yang melibatkan Enea Bastianini, lalu Alex Marquez (Gresini Racing), Johann Zarco (Prima Pramac), Fabio Di Giannantonio (Gresini Racing), dan Marco Bezzecchi (Mooney VR46) di tikungan pertama lap pembuka.

Namun, Bagnaia bersikeras ingin berkompetisi di balapan kandangnya, akhir pekan ini, meskipun cederanya belum sepenuhnya pulih.

“Pada Kamis [7/9/2023], saya akan menjalani pemeriksaan kesehatan di Sirkuit Misano. Jika hasilnya seperti yang saya harapkan dan para dokter memberi saya izin maka saya akan bisa kembali ke trek pada Jumat [8/9/2023] untuk latihan pertama di Grand Prix kandang saya,” kata Bagnaia di keterangan resmi Ducati Corse dikutip dari Antara, Kamis (7/9/2023).

“GP San Marino selalu menjadi acara spesial bagi kami para pembalap Italia dan khususnya bagi kami para pembalap Ducati. Saya akan melakukan yang terbaik untuk bisa balapan pada Sabtu dan Minggu [9 dan 10/9/2023],” imbuh juara bertahan MotoGP itu.

Berikut jadwal lengkap MotoGP San Marino Italia yang digelar akhir pekan ini berdasar data di laman resmi MotoGP, motogp.com:

Jumat, 8 September 2023

  • Pukul 13:30-13:45 WIB, MotoE, Practice Nr. 1.
  • Pukul 14:00-14:35 WIB, Moto3, Practice Nr. 1.
  • Pukul 14:50-15:30 WIB, Moto2, Practice Nr. 1.
  • Pukul 15:45-16:30 WIB, MotoGP, Free Practice Nr. 1.
  • Pukul 16:40-18:10 WIB, MotoGP, Best of.
  • Pukul 17:35-17:50 WIB, MotoE, Practice Nr. 2.
  • Pukul 18:15-18:50 WIB, Moto3, Practice Nr. 2.
  • Pukul 19:05-19:45 WIB, Moto2, Practice Nr. 2.
  • Pukul 20:00-21:00 WIB, MotoGP, Practice.
  • Pukul 21:05-21:50 WIB, MotoGP, Best of.
  • Pukul 22:00-22:10 WIB, MotoE, Qualifying Nr. 1.
  • Pukul 22:20-22:50 WIB, MotoE, Qualifying Nr. 2.

Sabtu, 9 September 2023

  • Pukul 13:40-14:10 WIB, Moto3, Practice Nr. 3.
  • Pukul 14:25-14:55 WIB, Moto2, Practice Nr. 3.
  • Pukul 15:10-15:40 WIB, MotoGP, Free Practice Nr. 2.
  • Pukul 15:50-16:05 WIB, MotoGP, Qualifying Nr. 1.
  • Pukul 16:15-16:30 WIB, MotoGP, Qualifying Nr. 2.
  • Pukul 16:45-17:00 WIB, MotoGP, Best of.
  • Pukul 17:15-17:30 WIB, MotoE, 8 Laps, Race Nr.1.
  • Pukul 17:50-18:05 WIB, Moto3, Qualifying Nr. 1.
  • Pukul 18:15-18:30 WIB, Moto3, Qualifying Nr. 2.
  • Pukul 18:45-19:00 WIB, Moto2, Qualifying Nr. 1.
  • Pukul 19:10-19:25 WIB, Moto2, Qualifying Nr. 2.
  • Pukul 20:00-20:25 WIB, MotoGP, 13 Laps, Tissot Sprint.
  • Pukul 21:10-21:30 WIB, MotoE, 8 Laps, Race Nr.2.
  • Pukul 21:40-22:00 WIB, MotoGP, Best of.
  • Pukul 22:00-22:40 WIB, MotoE, World Champion Press Conference.

Minggu, 10 September 2023

  • Pukul 14:40-14:50 WIB, MotoGP, Warm Up.
  • Pukul 15:00-15:35 WIB, MotoGP, Rider Fan Parade.
  • Pukul 16:00-16:35 WIB, Moto3, 20 Laps Race.
  • Pukul 17:15-17:55 WIB, Moto2, 22 Laps Race.
  • Pukul 19:00-19:50 WIB, MotoGP, 27 Laps Race.
  • Pukul 20:10-20:45 WIB, MotoGP, After the Flag.
  • Pukul 20:45-21:15 WIB, MotoGP, Race Press Conference.

Itulah jadwal lengkap MotoGP San Marino Italia yang digelar akhir pekan ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya