Sport
Minggu, 2 April 2023 - 17:43 WIB

Jadwal Liga Inggris Malam Ini: Newcastle Meladeni Manchester United

Taufan Bara Mukti  /  Rudi Hartono  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi (JIBI/Harian Jogja/Dok)

Solopos.com, SOLOManchester United diprediksi menghadapi perlawanan sengit saat menghadapi Newcastle United pada pekan ke-29 Liga Utama Inggris 2022/2023 di Stadion St. James Park, Minggu (2/4/2023) malam WIB.

Pertandingan Newcastle kontra Manchester United diprediksi sengit karena kedua tim kini ada di papan atas klasemen Liga Inggris.

Advertisement

Manchester United menempati posisi ketiga dengan 50 poin, sementara Newcastle United ada dua tingkat di bawahnya dengan koleksi 47 poin dari 26 laga.

The Magpies, julukan Newcastle United, sedang dalam tren positif setelah menyapu bersih dua laga terakhir sebelum jeda internasional.

Pasukan Eddie Howe mengalahkan Wolverhampton 2-0 pada 12 Maret sebelum menggebuk 2-1 Nottingham Forest lima hari kemudian.

Advertisement

Di sisi lain, Manchester United melewati empat laga terakhir tanpa kekalahan. Dengan rincian tiga kali menang dan sekali imbang.

Dua kemenangan Setan Merah diraih atas Real Betis pada dua leg babak 16 besar Liga Europa (4-1 dan 1-0). Kemudian, Marcus Rashford dan kolega menang 3-1 atas Fulham di perempat final Piala FA.

Satu hasil seri yang dialami tim besutan Erik ten Hag justru terjadi di Liga Inggris kala ditahan imbang tanpa gol oleh Southampton pada 12 Maret lalu.

Kedua tim sempat bertemu pada 26 Februari lalu di final Piala Liga Inggris. Kala itu Manchester United keluar sebagai juara seusai menang dengan skor 2-0 atas Newcastle.

Advertisement

Kekalahan tersebut memperpanjang rekor buruk Newcastle kala berhadapan dengan Man United. The Magpies tidak pernah menang dalam tujuh bentrokan terakhir kontra Setan Merah.

Kemenangan terakhir Newcastle atas Man United terjadi pada 6 Oktober 2019 dengan skor 1-0 di ajang Premier League.

Kondisi Newcastle United

Emil Krafth dan Miguel Almiron dipastikan absen karena cedera. Sven Botman, Nick Pope, Allan Saint-Maximin, dan Anthony Gordon masih diragukan tampil.

Advertisement

Kondisi Manchester United

Donny van de Beek, Christian Eriksen, Alejandro Garnacho, dan Casemiro bakal melewatkan laga ini.

Empat pemain Manchester United diragukan bisa turun, yakni Raphael Varane, Marcus Rashford, Anthony Martial, dan Marcel Sabitzer.

Prediksi Susunan Pemain

Advertisement

Newcastle United (4-3-3):

Nick Pope; Kieran Trippier, Fabian Schar, Sven Botman, Dan Burn; Sean Longstaff, Bruno Guimaraes, Joe Willock; Jacob Murphy, Alexander Isak, Allan Saint-Maximin.

Pelatih: Eddie Howe

Manchester United (4-2-3-1):

David de Gea; Aaron Wan-Bissaka, Raphael Varane, Lisandro Martinez, Luke Shaw; Marcel Sabitzer, Fred; Antony, Bruno Fernandes, Marcus Rashford; Wout Weghorst.

Pelatih: Erik ten Hag

Advertisement

Head to Head Newcastle United vs Manchester United

26/2/2023: Manchester United 2-0 Newcastle United

16/10/2022: Manchester United 0-0 Newcastle United

27/12/2021: Newcastle United 1-1 Manchester United

11/9/2021: Manchester United 4-1 Newcastle United

21/2/2021: Manchester United 3-1 Newcastle United

 

Prediksi Skor

Duel sengit ini diprediksi berakhir dengan skor imbang. Meski Manchester United lebih diunggulkan dalam hal rekor pertemuan, bermain di markas Newcastle menjadi tantangan bagi pasukan Erik ten Hag.

Newcastle United 2-2 Manchester United

Newcastle United 1-1 Manchester United

Newcastle United 1-2 Manchester United

Artikel ini telah tayang di Bisnis.com dengan judul Prediksi Skor Newcastle United vs Manchester United: Head to Head, Susunan Pemain

 

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif