SOLOPOS.COM - Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto memenangi perang saudara melawan Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan di perempat final Japan Open 2023. (Istimewa/tim humas dan media PP PBSI)

Solopos.com, TOKYO – Jadwal pertandingan babak semifinal Japan Open 2023. Turnamen bulu tangkis Super 750 ini sudah memasuki perebutan tiket ke babak final.

Seluruh pertandingan semifinal akan digelar di Lapangan 1 Yoyogi 1st Gymnasium, Tokyo, Jepang, pada Sabtu (29/7/2023) mulai pukul 08.00 WIB.

Promosi Jaga Jaringan, Telkom Punya Squad Khusus dan Tools Jenius

Partarungan di babak empat besar ini jaminan seru karena mereka adalah para pemain top alias papan atas dunia saat ini. Pertarungan mereka selalu dinanti para pencandu bulu tangkis di dunia.

Sebut saja tunggal putra Viktor Axelsen yang sulit dikalahkan, tak ketinggalan juga ganda campuran paling tangguh di dunia saat ini yaitu Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (China).

Di sektor tunggal putri ada nama An Se Young atau biasa diberi insial ASY asal Korea Selatan (Korsel) yang kian hari bertambah matang dan menempel ketat pringkat pertama dunia Akane Yamaguchi asal Jepang di posisi BWF.

Sementara itu, berdasarkan jadwal pertandingan yang dirilis di laman resmi BWF, Jumat malam, Indonesia menempatkan tiga wakilnya di semifinal Japan Open 2023.

Mereka adalah tunggal putra Jonatan Christie, tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung dan ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. “Besok melawan Lakshya Sen, nikmati dulu pertandingan itu. Tidak perlu memikirkan sebelah ada siapa dulu. Yang penting berusaha yang terbaik dan sekarang mau cepat istirahat,” ucap Jonatan Christie seusai pertandingan kepada tim Humas dan Media PP PBSI.

jadwal semifinal Japan Open 2023
Jonatan Christie berteriak ketika mendapatkan poin dalam pertandingan perempat final Japan Open 2023, Jumat (27/7/2023). (Istimewa/tim humas dan media PP PBSI)

Sedangkan Fajar/Rian menyampaikan pendapat mereka tentang lawan yang akan dihadapi di semifinal nanti.

“Besok bertemu Lee Yang/Wang Chi-Lin dari Chinese Taipei, tentunya bukan lawan sembarangan. Lee/Wang adalah peraih medali emas Olimpiade yang digelar di Tokyo dan saya melihat mereka baru kembali ke permainan terbaik. Tadi melawan Satwik/Chirag, mereka tampil luar biasa dengan fighting spirit yang tinggi juga power yang besar. Kami harus ekstra waspada,” kata Fajar Alfian setelah menang di perempat final Japan Open 2023.

Jadwal lengkap semifinal Japan Open 2023:

Sabtu, 29 Juli 2023 mulai pukul 08.00 WIB

Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (China) Vs Yuki Fukushima/Sayaka Hirota (Jepang)

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia) Vs Lee Yang/Wang Chi-Lin (Taiwan)

Kim So Yeong/Kong Hee Yong (Korsel) Vs Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara (Jepang)

Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang) Vs Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi (China)

Jonatan Christie (Indonesia) Vs Lakshya Sen (India)

Tai Tzu Ying (Taiwan) Vs An Se Young (Korsel)

Viktor Axelsen (Denmark) Vs Kodai Naraoka (Jepang)

Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping (China) Vs Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand)

Gregoria Mariska TUNJUNG (Indonesia) vs HE Bing Jiao (China)

Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong (China) Vs Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang)

Seluruh pertandingan semifinal Japan Open 2023 ini bisa disimak melalui siaran langsung yang dijadwalkan tayang di iNews TV, MNC SPORTS, maupun SPOTV.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya