SOLOPOS.COM - Liga Inggris 2015-2016 (Sportsinsight)

Jadwal siaran langsung sepak bola pekan ini mengenai boxing day Liga Inggris 2015/2016.

Solopos.com, SOLO – Di saat kompetisi lainnya di Eropa libur Natal, Liga Inggris justru memainkan laga ke-18. Hal itu biasa dikenal dengan boxing day atau pekan sibuk bagi klub-klub asal Negeri Elizabeth tersebut.

Promosi Banjir Kiper Asing Liga 1 Menjepit Potensi Lokal

Setelah melakukan pertandingan di akhir pekan, mereka kemudian akan berlaga di tengah pekan dan dilanjutkan akhir pekannya. Artinya dalam kurun waktu 10 hari, Liga Inggris 2015/2016 akan memainkan tiga laga sebelum jeda musim dingin. Di laga boxing day nanti, sejumlah pertandingan menarik bakal tersaji.

Pemuncak klasemen sementara Liga Inggris 2015/2016, Leicester City, akan bertandang ke markas Liverpool. Liverpool sendiri tengah berada di papan tengah dan membutuhkan poin agar bisa finis empat besar sesuai dengan target mereka di awal musim.

Sementara itu posisi kedua klasemen sementara, Arsenal, akan bertandang ke markas Southampton. Kemenangan akan membuat The Gunners terus memepet perolehan poin Leicester di puncak klasemen.

Berikut jadwal siaran langsung boxing day Sabtu-Minggu (26-27/12/2015), seperti dirangkum Solopos.com dari berbagai sumber:

-Stoke City vs Manchester United, Sabtu (26/12/2015) pukul 19.45 WIB [Bein Sports 3]

-Liverpool vs Leicester City, Sabtu (26/12/2015) pukul 22.00 WIB [Bein Sports 3]

-Manchester City vs Sunderland, Sabtu (26/12/2015) pukul 22.00 WIB [Bein Sports 1]

-Chelsea vs Watford, Sabtu (26/12/2015) pukul 22.00 WIB [Bein Sports 2]

-Tottenham vs Norwich City, Sabtu (26/12/2015) pukul 22.00 WIB [Orange TV Festival]

-Newcastle vs Everton, Minggu (27/12/2015) pukul 00.30 WIB [Bein Sports 3]

-Southampton vs Arsenal, Minggu (27/12/2015) pukul 02.45 WIB [Bein Sports 3 & Indosiar]

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya