Sport
Senin, 5 Juni 2023 - 13:32 WIB

Jadwal Turnamen Bulu Tangkis Singapore Open 2023 dari Penyisihan hingga Final

Tri Wiharto  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Logo Singapore Open 2023

Solopos.com, SOLO – Singapore Open 2023 merupakan turnamen bulu tangkis yang dijadwalkan digelar di Singapore Indoor Stadium, Singapura, pada 6-11 Juni 2023. Berikut ini jadwal penyelenggaraan turnamen tersebut.

Turnamen ini merupakan rangkaian dari seri BWF World Tour 2023 dan termasuk dalam kategori Super 750 serta menjadi turnamen ke-11 dalam kalender BWF World Tour 2023.

Advertisement

Singapore Open 2023 menyediakan hadiah total US$850.000 atau setara Rp12,6 miliar. Anthony Sinisuka Ginting dan Pusarla V. Sindhu adalah juara bertahan untuk sektor tunggal putra dan putri.

Jadwal Singapore Open 2023 mulai dari babak penyisihan hingga final:

Selasa (6/6/2023): Babak awal (32 besar) dimulai pada pukul 09.00 WIB

Advertisement

Rabu (7/6/2023): Babak awal (32 besar) dimulai pada pukul 09.00 WIB

Kamis (8/6/2023): Babak 16 besar dimulai pada pukul 09.00 WIB

Jumat (9/6/2023): Babak perempat final dimulai pada pukul 11.00 WIB

Advertisement

Sabtu (10/6/2023): Babak semifinal dimulai pada pukul 11.00 WIB

Minggu (11/6/2023): Babak final dimulai pada pukul 13.00 WIB

Demikian tadi jadwal penyelenggaraan turnamen bulu tangkis Singapores Open 2023 dari babak kualifikasi hingga final.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif