Sport
Jumat, 26 Juli 2013 - 18:23 WIB

JELANG GP F-1 HUNGARIA : Red Bull Mendominasi, Vettel Tercepat di Latihan Perdana

Redaksi Solopos.com  /  Imam Yuda Saputra  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pembalap Red Bull, Sebastian Vettel, saat menjalani sesi latihan bebas pertama di Sirkuit Hungaroring, Budapest, Jumat (26/7/2013). JIBI/SOLOPOS/Reuters/Bernadett Szabo

Pembalap Red Bull, Sebastian Vettel, saat menjalani sesi latihan bebas pertama di Sirkuit Hungaroring, Budapest, Jumat (26/7/2013). JIBI/SOLOPOS/Reuters/Bernadett Szabo

Solopos.com, BUDAPEST — Juara dunia Formula One (F-1) tiga kali beruntung, Sebastian Vettel, mencatatkan waktu tercepat dalam sesi latihan bebas pertama Grand Prix (GP) Hungaria di Sirkuit Hungaroring, Jumat (26/7/2013). Sementara, rekan Vettel di tim Red Bull, Mark Webber, membuntuti di urutan kedua.

Advertisement

Dilansir laman berita Antara, dalam sesi latihan perdana itu, Vettel mencatatkan waktu terbaik yakni satu menit 22,723 detik. Sementara, Webber menempel di urutan kedua dengan selisih seperdua puluh detik.

Pembalap Finlandia Kimi Raikkonen dari Lotus mencatatkan waktu tercepat urutan ketiga meski sempat melambat pada fase penutup, dan pembalap Spanyol Fernando Alonso dari Ferrari menduduki urutan keempat, unggul atas pembalap Prancis Romain Grosjean di Lotus kedua.

Pembalap Inggris Raya Jenson Button menjadi yang tercepat peringkat keenam dengan McLaren, unggul atas pembalap Jerman Adrian Sutil dari Force India dan pembalap senegaranya Nico Rosberg di Mercedes yang memimpin, pria Meksiko Sergio Perez pada McLaren kedua, dan pria Venezuela Pastor Maldonado dari Williams. Sembilan pembalap tercepat hanya terpisahkan waktu kurang dari satu detik.

Advertisement

Pembalap Inggris Raya Lewis Hamilton berjuang keras di Mercedesnya ketika ia menguji ban-ban baru Pirelli untuk pertama kalinya – tim itu mendapat skorsing dari tes Silverstone pada pekan lalu – dan ia merosot ke peringkat ke-13.

Rekan setim Alonso di Ferrari, Felipe Massa asal Brazil, menghui urutan ke-15.

Pada pagi yang panas di Hungaroring, suhu udara memuncak sampai yang paling rendah awalah sekitar 30 derajat celcius, sedangkan suhu di trek mencapai 43 derajat celcius – empat jam menjelang sesi kedua pada sore hari ketika suhu udara yang panas ini telah diramalkan.

Advertisement

Rosberg mencatatkan lap tercepat pertama kali di sesi ini dengan Mercedesnya sebelum diungguli Vettel, Raikkonen, Alonso, dan kemudian Webber sampai Vettel didekati olehnya pada menit-menit penutup untuk membuat Red Bull menguasai dua posisi teratas.

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif