Sport
Senin, 12 Agustus 2013 - 17:44 WIB

JELANG LA LIGA : Inilah Starting XI Real Madrid Pilihan Ancelotti

Redaksi Solopos.com  /  Yusmei Sawitri  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Prakiraan Starting XI Real Madrid (marca.com)

Prakiraan Starting XI Real Madrid (marca.com)

Solopos.com, MADRID—Real Madrid tampaknya sudah benar-benar siap menyambut bergulirnya kompetisi La Liga Musim 2013/2014. Arsitek Los Blancos, Carlo Ancelotti, disebut-sebut sudah mengantongi starting XI  untuk laga perdana kontra Real Betis di Stadion Santiago Bernabeu, Minggu (18/08/2013) waktu setempat.

Advertisement

Setelah menjalani berbagai rangkaian laga pramusim, Ancelotti akhirnya harus memilih amunisi untuk mengisi skuat utama, terutama menghadapi laga perdana kontra Betis. Seperti dilansir Marca, Senin (12/08/2013), pelatih asal Italia itu memang sudah mengantongi 11 nama pemain inti. Mereka adalah Iker Casillas, Daniel Carvajal, Pepe, Sergio Ramos, Marcelo, Casemiro, Luka Modric, Mesut Oezil, Isco, Cristiano Ronaldo dan Karim Benzema.

Penjaga mistar gawang tak sulit untuk ditebak. Meski sempat merana di bangku cadangan di era Jose Mourinho musim lalu, Casillas kembali ke habitat lamanya, sebagai kiper utama. Diego Lopez yang sempat jadi pilihan di starting XI pada musim lalu, harus merelakan posisinya kembali ditempati Casillas.

Kejutan bakal terlihat di sektor bek kanan. Carvajal kemungkinan bakal mewujudkan mimpinya bermain di Bernabeu. Sang pemain sudah menunjukkan potensinya kepada Ancelotti di sesi pramusim. Dengan kehadirannya, sisi kanan pertahanan Madrid menjadi lebih aman. Adapun sisi pertahanan kiri akan diisi oleh Marcelo, yang bukan merupakan nama baru. Barisan pertahanan akan dilengkapi oleh duet Ramos dan Pepe.

Advertisement

Permainan Madrid bakal dirancang di tengah, oleh kuartet Casemiro, Modric, Oezil dan Isco. Komposisi ini menjadi sebuah sinyal yang terang benderang bahwa Ancelotti bertekad menyenangkan fans dengan permainan menghibur dan tajam. Casemiro telah membuktikan diri sebagai pemain yang bisa diandalkan dan mempunyai kemampuan mumpuni dalam penempatan bola. Sedangkan masuknya nama Isco dan Oezil bukan kejutan lagi. Sejak awal, Ancelotti sepertinya memang menilai keduanya bakal menjadi kekuatan yang tangguh jika dimainkan bersama.

Lalu bagaimana dengan lini depan? Ronaldo dan Benzema jelas sulit untuk digeser. Kemampuan Ronaldo tak perlu diragukan. Dia bakal menjadi pemain yang lebih matang dan tentu saja lebih berbahaya, begitu juga dengan Benzema.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif