SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Pemain AS Roma (jersey merah) dan Lazio (jersey biru) akan kembali terlibat bentrok dalam duel Derby della Capitale di Stadion Olimpico, Minggu (11/11/2012) malam WIB. JIBI/SOLOPOS/Reuters

ROMA –Duel Liga Seri A Italia kembali menyajikan pertarungan sarat emosi. Kali ini giliran kedua tim asal ibu kota, Lazio dan AS Roma yang akan saling bentrok dalam Derby della Capitale di Stadion Olimpico, Minggu (11/11/2012) malam.

Promosi Mi Instan Witan Sulaeman

Lazio memiliki posisi lebih baik dari Roma dalam daftar klasemen. Biancocelesti berada di posisi lima atau satu tingkat dari Roma dengan keunggulan dua poin.

Meski demikian, hal ini tak bisa dijadikan patokan. Dari rekor pertemuan kedua, Roma memiliki catatan lebih baik dengan rekor 7-4 (menang-kalah) sejak hasil imbang 0-0 pada April 2007 silam.

Selain, itu performa Lazio juga masih jauh dari konsistensi. Setelah mengawali musim dengan start impresif, performa Biancocelesti lambat laun tak stabil.

Dalam tiga laga Seri A terakhir, Lazio hanya mampu meraup satu poin, yakni kala menjamu Torino 1-1, awal November lalu. Bahkan, pada pertandingan terakhirnya, Biancocelesti dipermalukan Catania dengan skor telak 1-4.

Namun, kekalahan telak ini segera ditebus Lazio di kancah Liga Europa. Menjamu Panathinaikos, pertengahan pekan lalu, Lazio menang telak 3-0.
Pelatih Lazio, Vladimir Petkovic, berharap reaksi anak asuhnya di kancah Liga Europa ini akan berlanjut saat menghadapi tim tetangga.

“Setelah kekalahan 4-0 dari Catania, kami memperlihatkan reaksi yang penting,” ujar Petkovic setelah hasil apik timnya di Liga Europa.

“Dan sekarang kami perlu memperlihatkan reaksi yang lain pada Minggu nanti. Sejak pertama saya ke sini banyak yang mengatakan tentang derby. Kami bermain untuk tiga poin, tapi mereka juga pantas mendapatkannya dan menjadi lawan yang berat,” imbuh Petrovic di Football Italia.

Di sisi lain, Roma pun sebenarnya tak memiliki performa yang jauh lebih baik. Sama halnya dengan tim sekotanya, Il Lupi, julukan Roma, juga memperlihatkan grafik naik-turun.

Dalam tiga laga terakhir, Il Lupi menelan dua kali kekalahan. Baik saat menjamu Udinese, maupun melawat ke Parma. Meski demikian, torehan buruk ini, mulai ditebus Roma pekan lalu. Il Lupi menghancurkan Palermo 4-1 di kandang.

Selain grafik yang tak stabil, menghadapi Derby della Capitale ini Roma juga mengalami masalah di sektor penjaga gawang. Dua kiper utama Roma, baik Bogdan Lobont maupun Maarten Stekelenburg tak bisa diturunkan akibat cedera.

Selain dua penjaga gawang itu, Roma juga tak akan diperkuat striker muda, Mattia Destro, yang mengalami akumulasi kartu. Untungnya, Il Capitano, Francesco Totti, sudah bisa dimainkan selepas mengalami sedikit gangguan.

Di sisi lain, Lazio kemungkinan akan tampil dengan kekuatan penuh. Di kubu Biancocelesti, seluruh pemain berstatus available, kecuali gelandang Ederson.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya