Sport
Sabtu, 29 Juni 2013 - 19:19 WIB

JELANG MOTOGP BELANDA : Abaikan Sakit, Lorenzo Bisa Membalap

Redaksi Solopos.com  /  Imam Yuda Saputra  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Pembalap Yamaha, Jorge Lorenzo, memaksakan diri untuk ikut balapan MotoGP Belanda di Sirkuit Assen, Sabtu (29/6/2013) malam WIB setelah menjalani operasi patah tulang akibat kecelakaan di latihan bebas kedua. dokJIBI/SOLOPOS/Reuters

Advertisement

Pembalap Yamaha, Jorge Lorenzo, memaksakan diri untuk ikut balapan MotoGP Belanda di Sirkuit Assen, Sabtu (29/6/2013) malam WIB setelah menjalani operasi patah tulang akibat kecelakaan di latihan bebas kedua. dokJIBI/SOLOPOS/Reuters

ASSEN –Jorge Lorenzo mengalami cedera dalam crash saat menjalani latihan bebas kedua di lintasan basah Sirkuit Assen, Kamis (27/6/2013). Akibat cederanya itu, Lorenzo harus menjalani operasi patah tulang dan diperkirakan absen pada MotoGP Belanda, Sabtu (29/6/2013) malam WIB.

Namun, pembalap Yamaha ini sepertinya mengabaikan rasa sakitnya. Ia tetap akan tampil pada MotoGP Belanda dengan start dari posisi 12.

Advertisement

“Yah, akhirnya kami berada di sini, untuk balapan,” ujar Lorenzo. “Pada lap pertama dalam pemanasan saya merasa sangat sakit, terutama saat motor melakukan akselerasi dan saya harus menahannya. Saya pikir sebaiknya menyerah atau melanjutkan namun untungnya saya terus melanjutkan dan rasa sakit terus berkurang setiap lap. Saya membiasakan menempelkan tubuh saya ke motor untuk menajan rasa sakit. Permasalahannya akankah di balapan, saat saya harus menyalip mengambil rem, karena saya tak bisa memaksakan banyak pada bahu saya. Saya memiliki ritme yang lebih baik dan saya merasa lebih saat di tikungan, tapi jelas lebih buruk pada hari Kamis. Ngomong-ngomong, saya memutuskan untuk balapan,” ujar Lorenzo di lansir situs Motogp.com, sesaat sebelum balapan.

“Bisa menyelesaikan balapan akan menjadi kemenangan kecil bagi saya. Tapi saya ingin mengambil setidaknya lima poin atau lebih, setidaknya hal itu cukup setelah menjalani sakit yang banyak.”

“Pada akhir balapan kami akan melihat apakah itu berharga. Saya bangga pada diriku sendiri untuk upaya yang sulit dalam dua hari terakhir setelah kecelakaan dan juga pada tim saya, atas dukungannya,” pungkas Lorenzo.

Advertisement

Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif