SOLOPOS.COM - Pembalap Repsol Honda, Dani Pedrosa, siap tampil habis-habisan di tiga seri ke depan. DokJIBI/Solopos/Reuters

Pembalap Repsol Honda, Dani Pedrosa, siap tampil di MotoGP Laguna Seca, akhir pekan nanti. DokJIBI/SOLOPOS/Reuters

Pembalap Repsol Honda, Dani Pedrosa, siap tampil di MotoGP Laguna Seca, akhir pekan nanti. DokJIBI/SOLOPOS/Reuters

Solopos.com, CALIFORNIA – Pembalap Repsol Honda, Dani Pedrosa, tengah bersiap menjalani perjalanannya ke California. Mantan pemuncak klasemen sementara MotoGP 2013, ke Califonia untuk menjalani adu kebut di lintasan Sirkuit Laguna Seca, akhir pekan nanti.

Promosi Semarang (Kaline) Banjir, Saat Alam Mulai Bosan Bersahabat

Namun, sebelum menjalani perjalanannya ke California, Pedrosa harus menjalani perawatan fisioterapi untuk bahu kirinya di Barcelona, Rabu (17/7/2013) waktu setempat.

Pada seri sebelumnya, di MotoGP Jerman, akhir pekan lalu, Pedrosa terpaksa absen. Ia tak bisa tampil setelah mengalami kecelakaan saat latihan bebas, Sabtu (13/7/2013) pagi. Hasil pemeriksaan pascakecelakaan, Pedrosa didiagnosis mengalami patah tulang minor pada tulang selangka kirinya. Sementara itu, dia tak bisa mengikuti balapan karena tekanan darahnya menurun.

“Syukurlah, setelah istirahat beberapa hari, Dani merasa baikan lagi dan akan menjalani perjalanan ke Amerika, Kamis (18/7/2013), yang memungkinkan dia menjalani perawatan fisioterapi untuk bahunya pada Rabu di Barcelona,” tulis pernyataan tim, seperti dilansir Motogp.com, Rabu malam WIB.

“Setelah akhir pekan yang mengecewakan di Jerman, saya gembira merasa lebih baik lagi dan bersyukur bahwa bahuku tak benar-benar patah, bahkan jika patah masih bukanlah hasil terbaik yang terjadi,” turur Pedrosa. “Sekarang, saya perlu kembali ke trek untuk melihat kondisi di mana saya berada dan berharap kami bisa memiliki akhir pekan yang baik.”

Selain Pedrosa dan Honda, pada Rabu ini, Yamaha Racing juga mengumumkan bahwa pembalapnya, Jorge Lorenzo, juga siap tampil di Laguna Seca. Lorenzo, yang mengalami patah tulang selangka kiri akibat mengalami dua kali kecelakaan di Belanda dan Jerman, semula dikabarkan baru bisa kembali ke lintasan balap saat adu kebut seri Indianapolis, 18 Agustus mendatang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya