Sport
Rabu, 6 November 2013 - 19:06 WIB

JELANG MOTOGP SPANYOL : Lorenzo Pantang Menyerah & Berharap Marquez Tertekan

Redaksi Solopos.com  /  Imam Yuda Saputra  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Jorge Lorenzo

Solopos.com, VALENCIA – Rider Yamaha, Jorge Lorenzo, mengaku tak mengenal kata menyerah saat melakoni duel penentuan MotoGP 2013 di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, Spanyol, Minggu (10/11/2013). Menurut juara dunia musim lalu itu, justru rival terberatnya, yakni rookie MotoGP, Marc Marquez, yang akan mengalami tekanan dalam MotoGP Spanyol itu.

Lorenzo, saat ini masih tertinggal 13 poin dari Marc Marquez, yang bertengger di puncak klasemen sementara pembalap MotoGP 2013. Meski demikian, Lorenzo telah menunjukkan grafik yang memuaskan dengan memangkas jarak 31 poin dalam enam seri terakhir.

Advertisement

Perbedaan gap yang tak terlalu jauh itu membuat Marquez lebih difavoritkan untuk meraih gelar juara dunia musim ini. Rider Repsol Honda ini hanya membutuhkan finish di urutan keempat atau lebih baik untuk mengunci gelar serta memecahkan rekor sebagai juara dunia termuda.
Kendati demikian, Lorenzo tak gentar. Ia menilai status diunggulkan justru bisa membuat Marquez melakukan sebuah kesalahan, yang membuat gelarnya di depan mata melayang.

“Kami tak memiliki apa pun untuk kalah, tapi segalanya untuk menang dan kartu in bermain di tim kami,” ujar Lorenzo, dilansir Autosport, Rabu (6/11/2013).

“Mungkin rival utama kami [Marquez] bisa merasakan lebih banyak tekanan di Valencia dibanding kami. Dia sangat dekat dengan kemenangan. Saya sudah tak sabar berkendara di sana dan mendorong sekuat tenaga. Jika kami bisa melanjutkan membalap di level kami, kami bisa bertarung untuk menang dan kemudian menunggu kondisinya.”

Advertisement

“Anda tak pernah tahu apa yang bisa terjadi, terutama jika perkiraan tidak pasti seperti tahun lalu. Kami percaya pada diri kami sendiri dan kami berharap membalap dengan bagus di depan fans kami. Kami tak akan pernah menyerah hingga akhir.”

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif