SOLOPOS.COM - ilustrasi

ilustrasi

JOGJA—Menjelang pelaksanaan PON 2012 di Riau, tim karate DIY terus memperbaiki pertahanan karatekanya.

Promosi Tragedi Kartini dan Perjuangan Emansipasi Perempuan di Indonesia

“Saya lihat pertahanan mereka sudah lebih baik dibanding sebelumnya. Pertahanan mereka sudah mengalami peningkatan,” papar pelatih karate DIY, Sapti Dhani Hapsari, Minggu (26/8).

Sebelumnya, Dhani mengeluhkan masalah pertahanan Alin Sukma cs. Dhani menilai, karatekanya masih kurang siap bila ada serangan mendadak. Mereka sering kaget bila lawan balik menyerang.

“Sebetulnya untuk serangan serta teknik bermain, karateka saya sudah tak ada masalah. Namun, masalahnya masih di pertahanan. Kami inginnya ya semua lini sempurna. Kami akan memaksimalkan waktu yang ada ini,” imbuh Dhani.

Pada PON nanti, tim DIY akan menurunkan lima karatekanya yang terdiri dari empat atlet kumite dan satu atlet kata.(ali)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya