Sport
Minggu, 26 Agustus 2012 - 15:34 WIB

JELANG PON: Karateka DIY Perbaiki Pertahanan

Redaksi Solopos.com  /  Harian Jogja  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - ilustrasi

ilustrasi

JOGJA—Menjelang pelaksanaan PON 2012 di Riau, tim karate DIY terus memperbaiki pertahanan karatekanya.

Advertisement

“Saya lihat pertahanan mereka sudah lebih baik dibanding sebelumnya. Pertahanan mereka sudah mengalami peningkatan,” papar pelatih karate DIY, Sapti Dhani Hapsari, Minggu (26/8).

Sebelumnya, Dhani mengeluhkan masalah pertahanan Alin Sukma cs. Dhani menilai, karatekanya masih kurang siap bila ada serangan mendadak. Mereka sering kaget bila lawan balik menyerang.

“Sebetulnya untuk serangan serta teknik bermain, karateka saya sudah tak ada masalah. Namun, masalahnya masih di pertahanan. Kami inginnya ya semua lini sempurna. Kami akan memaksimalkan waktu yang ada ini,” imbuh Dhani.

Advertisement

Pada PON nanti, tim DIY akan menurunkan lima karatekanya yang terdiri dari empat atlet kumite dan satu atlet kata.(ali)

Advertisement
Advertisement
Kata Kunci : Karate Pon Riau
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif